Categories: BERITA

Turut Lahirkan UU Keistimewaan, Ganjar Berjasa untuk Jogja

MONITOR, Yogyakarta – Aksi budaya digelar oleh Masyarakat Tradisi Jogjakarta atau disebut Matra. Aksi budaya digelar di Tugu Pal Putih, Minggu sore kemarin.

Pagelaran budaya dilakukan demi mempringati 1 dasawarsa atau 10 tahun lahirnya UU Keistimewaan Daerah Istimeya Yogyakarta. UU tersebut diketahui lahir karena kontribusi Ganjar Pranowo.

Saat lahirnya UU Keistimewaan DIY 10 tahun lalu, Ganjar Pranowo dinilai punya peran sangat besar. Tahun 2012 Ganjar Pranowo diketahui masih duduk sebagai anggota legislatif di DPR RI. Koordinator Lapangan Totok Ispurwanto ritual budaya mengatakan acara tersebut menjadi satu ungkapan terimakasih masyarakat Jogja.

“Tentu bukan hanya dia saja, banyak pihak yang mendukung keistimewaan Yogyakarta saat itu. Namun tanpa mengurangi peran yang lain, Mas Ganjar punya peran penting saat itu dengan melakukan upaya agar ada keselarasan antara perjuangan amsyarakat Jogja dengan diplomasi di Jakarta. Ini kami apresiasi dan tak akan dilupakan. Sesuai tradisi masyarakat Jogja yang tidak mudah melupakan orang,” ungkapnya di sela aksi.

Dalam ritual budaya itu, puluhan bregada berjalan dari empat penjuru yakni utara, selatan, timur dan barat hingga akhirnya berkumpul di Tugu. Hal tersebut melambangkan bahwa masyarakat Jogja menyatukan tekad untuk menyampaikan terimakasih pada sosok Ganjar Pranowo.

“Dari empat penjuru, bregada berkumpul di Tugu, sebuah gambaran seluruh masyarakat Jogja menyatukan tekad mengucapkan terimakasih dan mendoakan Mas Ganjar. Kami lantunkan prosesi doa sekaligus tembang Macapat, ucapan syukur pada Tuhan,” sambungnya.

Recent Posts

DPR Dorong Akselarasi Pembangunan Asrama Haji Cipondoh

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Abidin Fikri mendorong akselerasi pembangunan gedung…

2 jam yang lalu

PGRI Puji DPR Tampung Tangisan Guru Honorer, Minta DPR Desak Pemerintah Beri Solusi Konkret Tata Kelola Guru

MONITOR, Jakarta - Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) menyampaikan terima kasih kepada…

6 jam yang lalu

DPR Dorong Penerapan Kebijakan Cuti Ayah Lebih Fleksibel Guna Atasi Fenomena Fatherless

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Netty Prasetiyani Aher menyoroti data dari Kementerian…

8 jam yang lalu

1500 Lebih Santri Ikuti Test Wawancara Beasiswa Indonesia Bangkit

MONITOR, Jakarta - Kurang lebih 1560 santri pesantren se-Indonesia, ikut ambil bagian memperebutkan Beasiswa Indonesia…

8 jam yang lalu

RS Asing Diizinkan Beroperasi di RI, Puan: Harus Taat Regulasi Nasional

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyikapi rencana Pemerintah yang membuka peluang bagi…

8 jam yang lalu

PPG Angkatan II untuk Guru Mapel Pendidikan Agama Digelar Awal September 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama berbagi kabar baik untuk para guru mata pelajaran (mapel) Pendidikan…

9 jam yang lalu