Jumat, 19 April, 2024

Puan Maharani Sebut Partisipasi Anak Muda di Politik Masih Minim

MONITOR, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani mengungkapkan suara kaum milenial terhadap proses pengambilan keputusan politik masih sangat minim. Padahal, kata Puan, separuh populasi dunia saat ini berusia di bawah 30 tahun.

Sedangkan hingga tahun 2030, jumlah populasi anak muda akan mencapai hampir 1,3 miliar orang. Keluhan ini disampaikan Puan Maharani ketika bertemu anak-anak muda yang luar biasa dalam Networking Night KTT Y20 di Jakarta.

Puan yang pernah menjabat Menko PMK ini menyatakan, forum KTT Y20 akan membahas dan merumuskan isu penting dari perspektif anak muda untuk disampaikan pada pemimpin G20.

Ia berharap anak muda dapat memegang peranan penting untuk turut membangun akselerasi pembangunan global.

- Advertisement -

“Menurut saya, pemberdayaan, penguatan dan pelibatan kaum muda menjadi kunci untuk tujuan bersama dalam kerangka pemulihan dan akselerasi pembangunan global,” imbuhnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER