Senin, 25 November, 2024

Gerindra Masih Solid Usung Prabowo sebagai Capres 2024

MONITOR, Jakarta – Kader Partai Gerindra rupanya masih solid untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden di Pilpres 2024 mendatang. Hal itu ditegaskan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

“Sampai saat ini, cuma ada calon tunggal saja dari partai Gerindra yang diusulkan, oleh DPP yang mewakili kader di seluruh Indonesia (Prabowo Subianto),” ujar Dasco kepada awak media, di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta.

Namun keputusan akhir akan disampaikan pada Rapat Pimpinan Nasional (rapimnas) Partai Gerindra, yang rencananya digelar akhir Juli.

Dasco menegaskan, Rapimnas tersebut hanya akan mengumumkan calon presiden (capres). Adapun nama calon wakil presiden (cawapres) yang akan diusung Gerindra, akan dibahas setelah rapimnas.

- Advertisement -

“Mekanisme pencawapresan dan lain-lain itu ada forum yang akan dibuat untuk itu, setelah rapimnas. Sehingga pada saat rapimnas nanti hanya akan diumumkan soal capres saja,” pungkasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER