Jumat, 26 April, 2024

Pakai Gothil, Erick Thohir Dukung Reog Ponorogo Diakui Dunia

MONITOR, Jakarta – Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan Indonesia memiliki keragaman budaya yang luar biasa. Bahkan, dia mengatakan kelebihan itu membuat negara lain iri.

Salah satu keragaman yang menjadi primadona Indonesia adalah kesenian reog. Dia menyatakan komitmennya untuk membuat reog diakui oleh dunia.

“Kami dari kementerian BUMN mendukung bagaimana reog ini menjadi diakui dunia. Ini milik Ponorogo,” ujar Erick.

Erick berkata bahkan ada negara yang meniri kesenian reog. Selain itu, ada juga negara yang mencuri reog.

- Advertisement -

“Indonesian wave. Itu yang kami mau untuk Indonesia. Kebudayaan Indonesia ini sangat beragam, semuanya berkelas. Patut ditengok seluruh dunia,” ujarnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER