MONITOR, Jakarta – Ancaman keras dikeluarkan Partai Gerindra terhadap M Taufik. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman menegaskan, pihaknya tak akan segan-segan memecat Anggota DPRD DKI Jakarta itu sebagai kader partai jika terbukti mendukung mantan Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany di Pilkada Jakarta 2024 mendatang.
“Nanti kita akan cek. Yang jelas kalau nggak loyal (dengan partai, Red) akan kita pecat. Bukan hanya Taufik, siapapun yang nggak loyal akan kita pecat,” kata Habiburokhman kepada wartawan, Selasa (18/5/2022).
Anggota Komisi III DPR RI itu menyebut, Partai Gerindra dipastikan tak akan mengusung Airin dalam gelaran Pilkada Jakarta. Sebab, Gerindra tentunya akan memberikan kesempatan kepada kadernya untuk maju sebagai Cagub di Pilkada Jakarta. Kader tersebut diantaranya ada nama Riza Patria yang saat ini menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta.
“Pokoknya bukan Airin,” tegasnya.
Sebelumnya, Anggota DPRD DKI Jakarta M Taufik melakukan terobosan politik dengan menunjukkan sikap politik yang berbeda dengan Partai Gerindra. Kali ini, ia mendoakan mantan Wali Kota Tangerang Selatan Airin agar bisa maju di kontestasi politik DKI Jakarta.
“Mohon doanya agar Airin bisa pimpin Jakarta,” ucap Taufik dalam beberapa kesempatan acara dengan menghadirkan Airin.
MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…
MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…
MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…
MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…
MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…