HANKAM

Wakil Komandan MBC Kunjungi Mabes Bakamla, Bahas Kerjasama Maritim

MONITOR, Jakarta – Deputi Informasi, Hukum dan Kerja Sama (Inhuker) Bakamla RI Laksda Bakamla, I Putu Arya Angga S, menerima Courtesy Call Deputy Commander Australia Maritime Border Command (MBC) Commander (CDR) Claire Rees di Markas Besar Bakamla RI, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (11/5/2022) kemarin.

Kunjungan CDR Rees yang didampingi oleh Assistant Superintendent Benjamin Honey, Superintendent Leighton Morvell, Colonel Nicholas Courmadias, Inspector Keven Gray dan Staf Kedutaan Besar Australia Karl Brandt adalah untuk bersilaturahmi serta untuk membahas kelanjutan program kerja sama antara Bakamla RI dan Australia Border Force (ABF) di tahun 2022.

CDR Rees juga membahas area kerja sama di bidang Maritime Domain Awareness (MDA) dan kerja sama peningkatan kapasitas Bakamla RI dengan ABF. Selain itu, CDR Rees juga melaksanakan kunjungan ke Indonesia Maritime Information Center (IMIC) untuk berdiskusi terkait kerja sama dalam pertukaran informasi antara Bakamla RI dan ABF.

Laksda Bakamla Angga menerima dengan positif usulan tersebut dan akan dibahas lebih lanjut mekanisme pertukaran informasi antara Bakamla RI dengan ABF. Kedua pihak pun setuju untuk meningkatkan kecepatan dalam berbagi informasi salah satunya dengan pertukaran nomor kontak hotline.

Selanjutnya, keduanya membahas rencana kerja sama terkait peningkatan kapasitas dan kapabilitas bersama ABF. CDR Rees menyampaikan bahwa ABF akan mendukung keinginan Bakamla RI untuk menjadi lebih mandiri. Hal tersebut berhubungan dengan Pusat Latihan Maritim Bakamla RI di Batam, yang saat ini masih dalam proses pembangunan.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

2 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

9 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

11 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

11 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

19 jam yang lalu