POLITIK

Ganjar Pranowo Bantu Selesaikan Persoalan Adu Klaim Hak Aset Bangunan

MONITOR, Semarang – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, turun tangan menyelesaikan persoalan saling klaim hak aset bangunan di Kelurahan Barusari, Semarang Selatan, Kota Semarang antara Pemprov Sulsel dengan pengklaim asal Kota Semarang.

Aset bangunan yang kini digunakan sebagai Asrama Mahasiswa Sultan milik Pemprov Sulsel itu, menggunakan klaim hak pakai yang dikeluarkan tahun 2008.

Sedangkan pengklaim dari Kota Semarang, memakai dasar surat penguasaan tanah negara yang dikeluarkan tahun 2013.

Dalam hal ini, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menemui Gubernur Ganjar guna meminta bantuan untuk menyelesaikan sengketa tersebut.

“Itu merupakan aset provinsi dimana sejak 2016 ada pihak lain yang mengklaim. Prosesnya sudah pernah ada mediasi tapi belum ada titik terang,” ungkap Ketua Komisi A DPRD Sulsel, Selle KS Dalle saat audiensi.

Selle juga menceritakan, secara fisik pengklaim telah melakukan upaya penguasaan dengan menggembok pagar bangunan.

Menanggapi hal itu, Ganjar langsung menugaskan jajaran Biro Hukum dan BPKAD untuk mengumpulkan data-data terkait sengketa tersebut.

“Sebenarnya tidak terlalu sulit karena pasti secara tanahnya bisa ditelusuri terus kemudian di BPN akan kita konfirmasi data yang ada. Mudah-mudahan bisa diselesaikan,” ujar Ganjar.

Recent Posts

Kemenpora Mendukung Upaya Redesain Website DPR RI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) memberikan dukungan kepada Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR…

54 menit yang lalu

Mendag Zulhas Ajak Pelaku Usaha Penuhi Standar Potong Hewan Unggas

MONITOR, Jakarta - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengajak para pelaku usaha rumah potong hewan (RPH)…

8 jam yang lalu

Babinsa Kuala Kencana Beri Motivasi Kepada Petani Nanas

MONITOR, Jakarta - Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana, Kodim 1710/Mimika Serka Juventino melaksanakan kegiatan Komsos dan…

9 jam yang lalu

Menag: Rekomendasi BPK Menjadi Baseline Tindaklanjut

MONITOR, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) program dan…

13 jam yang lalu

Telkom Dukung Pemerintah Pulihkan Lahan Kritis dan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional…

15 jam yang lalu

PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol…

16 jam yang lalu