KEAGAMAAN

Warga Muhammadiyah Rayakan Idul Fitri 2 Mei 2022

MONITOR, Jakarta – Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan awal bulan Puasa atau 1 Ramadhan 1443 Hijriah, jatuh pada Sabtu, 2 April 2022 lalu. Artinya, shalat tarawih terakhir Ramadhan 1443 H dilakukan pada Minggu, 1 Mei 2022.

Melalui maklumat resmi persyarikatan, PP Muhammadiyah pun menetapkan 1 Syawal 1443 jatuh pada Senin, 2 Mei 2022. Dengan demikian, warga Muhammadiyah melaksanakan hari raya Idul Fitri pada Senin, 2 Mei 2022.

Sementara Dzulhijjah 1443 jatuh pada Kamis, 30 Juni 2022 dan hari Arafah atau 9 Dzulhijjah pada 9 Juli 2022.

Berikut daftar lengkap penanggalannya :

– 1 Ramadhan 1443 H pada hari Sabtu Pon 2 April 2022

– 1 Syawal 1443 H pada hari Senin Pon 2 Mei 2022

– 1 Dzulhijjah 1443 H pada hari Kamis Pahing, 30 Juni 2022

– Hari Arafah (9 Dzulhijjah 1443 H) pada hari Jumat Kliwon, 8 Juli 2022

Penetapan itu berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Keputusan ini tertulis dalam Maklumat nomor 1/MLM/I.0/E/2022 tentang penetapan hasil hisab Ramadhan.

Maklumat itu ditandatangani Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nasir dan Sekretaris Agung Dartono. Selain itu untuk penetapan 1 Syawal atau Idul Fitri 2022 jatuh pada 2 Mei 2022.

Recent Posts

Soroti Kasus Catcalling dan Polisi Bunuh Dosen, DPR Dorong Adanya Pengawasan Eksternal Polri

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah menyampaikan keprihatinannya terhadap kasus pelecehan dan…

13 menit yang lalu

Pertama di PTKIN, FK UIN Jakarta Kantongi Izin PPDS Obstetri dan Ginekologi

MONITOR, Jakarta - Fakultas Kedokteran (FK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kembali mencatatkan prestasi membanggakan menyusul…

29 menit yang lalu

Kemenag Rawat Toleransi dan Kerukunan lewat The Wonder Of Harmony

MONITOR, Jakarta - Toleransi, kerukunan, dan cinta kemanusiaan merupakan modal sosial bangsa yang harus terus…

1 jam yang lalu

Kemenag: Media Edukator Masyarakat, Katalisator Peningkatan Literasi Toleransi

MONITOR, Jakarta - Media memiliki peran strategis dalam membangun pemahaman masyarakat tentang pentingnya toleransi dan…

2 jam yang lalu

Kemenag Kaji Ulang Skema 12,5 Persen Amil Zakat

MONITOR, Jakarta - Direktorat Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama (Kemenag) tengah mengkaji ulang ketentuan…

2 jam yang lalu

Kamboja Tangkap 106 WNI diduga Online Scam, Arzeti Dorong Pendampingan Bagi PMI

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR Arzeti Bilbina menyampaikan keprihatinan atas penangkapan 106 warga…

3 jam yang lalu