MONITOR, Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan, saat ini jumlah penduduk umat Islam telah mencapai 1,8 miliar atau sekitar 24% dari total penduduk dunia. Jumlah ini, dikatakan Sri Mulyani, sangat besar.
Pertumbuhan penduduk muslim yang pesat ini, kata Sri Mulyani, dapat menunjang industri keuangan Islam global yang diperkirakan akan tumbuh 10 hingga 12 persen setiap tahun selama tahun 2021 dan 2022.
“Ini berarti terdapat potensi besar dalam membangun kolaborasi dan partnership dengan komunitas internasional,” ujar Sri Mulyani saat bersilaturahmi memenuhi undangan Engagement Dinner dari Islamic Development Bank (IsDB).
Sri Mulyani menjelaskan, salah satu partnership yang dijalin antara Indonesia dan IsDB yakni melalui lebih dari 330 projek dan $6 Milyar pendanaan bagi pembangunan di Indonesia.
Melihat peluang ini, Sri Mulyani menekankan peran keuangan Islam akan sangat penting di masa mendatang.
“Saya sangat mengapresiasi dukungan yang tiada henti dari IsDB. Kedepannya, peran Keuangan Islam akan menjadi lebih penting,” jelasnya.
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Zulfikar Arse Sadikin menanggapi adanya usulan…
MONITOR, Jakarta - Menag Nasaruddin Umar hari ini, Minggu (24/11/2024), menggelar Rapat Koordinasi di Kantor…
MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…
MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…
MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…