Sabtu, 23 November, 2024

Panja Komoditas Pangan Dibentuk, Dasco: Cegah Kenaikan Harga Bapok

MONITOR, Jakarta – Komisi VI DPR telah membentuk Panitia Kerja (Panja) Komoditas Pangan khusus untuk mengawasi kenaikan harga kebutuhan pokok menjelang bulan Ramadan. Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menilai langkah tersebut sudah tepat.

“Ya saya pikir kan panja tentang komoditas bahan pokok ini juga penting, karena ini sebagai bentuk daripada pelaksanaan tugas DPR, salah satunya bidang pengawasan,” ujar Dasco kepada awak media, di Kompleks Parlemen Senayan.

Politikus Gerindra ini berharap keberadaan Panja dapat membantu Kementerian Perdagangan untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok di masyarakat.

Dasco pun meminta pemerintah mencegah kenaikan harga bahan pokok lainnya, agar fenomena minyak goreng tidak terulang kembali.

- Advertisement -

“Saya pikir mudah-mudahan hasil dan proses panja ini juga bisa kemudian membuat mitra dari DPR yakni Komisi VI, Kementerian Perdagangan, untuk kemudian juga cepat bekerja. Dalam hal ini mengamankan kebijakan presiden agar bahan pokok tidak naik,” kata Dasco.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER