PENDIDIKAN

Tingkatkan Kualitas Anggota DPRD se-Indonesia, ADKASI Gandeng Universitas Moestopo

MONITOR, Jakarta – Program Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) kembali melakukan inovasi. Kali ini, Pascasarjana Universitas Moestopo melakukan kerjasama dengan Asosiasi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Seluruh Indonesia (ADKASI).

Direktur Pascasarjana Universitas Moestopo, Prof. Dr. Budiharjo, M.S.i menjelaskan bila kerjasama yang ditandatangani di Hotel Sultan, Jakarta ini adalah bagian dari upaya pembangunan kualitas sumber daya manusia Indonesia agar memiliki kemampuan akademik dan profesional yang mumpuni.

“Sebagai Kampus Merah Putih kami merasa ikut bertanggungjawab membangun dan mengembangkan kemampuan dan watak serta peradaban yang bermartabat dalam mencerdaskan kehidupan bangsa,” kata Prof. Budiharjo.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum ADKASI, H. Lukman Said, S.Pd. mengatakan kalau kerja sama ini sangat diperlukan mengingat para anggota dan staf di lingkungan DPRD seluruh Kabupaten se-Indonesia masih belum sepenuhnya memiliki jenjang pendidikan yang lebih tinggi meski soal ketokohan sudah sangat dihormati di daerahnya masing-masing. 

“Untuk itu selaku ketua umum ADKASI saya merasa terpanggil dan bertanggung jawab untuk meningkatkan sumber daya manusia para tokoh daerah ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dalam rangka menjawab permasalahan dengan pendekatan akademis dan profesional,” papar H. Lukman.

Semangat ini disambut oleh Direktur Pascasarjana Universitas Moestopo, Prof. Dr. Budiharjo, M.S.i. Universitas Moestopo pun siap membantu anggota atau staf di lingkungan DPRD pada Kabupaten di seluruh Indonesia dengan pendidikan online.

Terlebih saat ini Magister Ilmu Administrasi Publik dengan Konsentrasi Kebijakan Publik, Magister Manajemen dengan Konsentrasi Manajemen Politik dan Magister Komunikasi dengan Konsentrasi Komunikasi Publik/Politik ada di Universitas Moestopo dengan Akreditasi A.

“Untuk para tokoh dan staf DPRD Kabupaten yang ingin menempuh pendidikan S1 Universitas Moestopo juga akan membantu karena Universitas Moestopo memiliki berbagai fakultas terakreditasi mulai dari Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, serta Fakultas Ilmu Komunikasi,” papar Prof. Budiharjo.

Recent Posts

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

5 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

7 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

10 jam yang lalu

Kemenag Ajak FKUB Se-Indonesia Tanam Sejuta Pohon Matoa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…

11 jam yang lalu

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…

14 jam yang lalu

DPR Soroti TNI Diduga Intimidasi Acara Mahasiswa, Hormati Kebebasan Akademik dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…

15 jam yang lalu