SOSIAL

Sinergi Foundation Bersama JNE Bantu Wujudkan Rumah Bersalin Gratis

MONITOR, Bandung – JNE Ekspress Regional Jawa Barat menyalurkan zakat perusahaan sebesar Rp 20.000.000 untuk mendukung salahsatu program Sinergi Foundation, Rumah Bersalin Cuma-Cuma (RBC).

Serah terima donasi ini dilakukan di Klinik Pratama RBC – Sinergi Foundation, Jl. Holis 448 A, Bandung pada Selasa(22/02/2022).

Kepala Cabang Utama JNE Ekspress Bandung, Iyus Rustandimengungkapkan, kolaborasi ini sesuai dengan tagline perusahaannya, yakni Connecting Happiness. Tak hanya menghubungkan dalam bidang pekerjaan, tapi juga sisi sosial.

Dalam sambutannya Iyus menambahkan, bukan tidak mungkin pihaknya menjadi donatur tetap, karena secara rutin menyisihkan 2,5 persen zakat perusahaan.

“Alhamdulillah kami bisa bersinergi dengan kawan-kawan Sinergi Foundation. Mudah-mudahan apa yang kami salurkan hari ini bermanfaat dan menjadi kebaikan bersama. Insya Allah ke depannya akan ada banyak kebaikan yang bisa dikolaborasikan,” ujar Iyus mengakhiri sambutan.

Mengenai hal ini, RBC amat menyambut zakat perusahaan yang disalurkan oleh pihak JNE Ekspress Regional Jawa Barat.

“Saya ingin berterima kasih yang sebesar-besarnya, insya Allah, donasi yang tersalur ini bermanfaat. Karena penerima manfaatnya berasal dari kalangan dhuafa yang memang membutuhkan uluran tangan kita bersama,” tutur Dokter penanggung jawab pelaksana harian di RBC, dr. Sari Rakhmani.

RBC sebagai penyedia layanan kesehatan, lanjut dr. Sari dalam sambutannya, telah hadir sejak tahun 2004 dan telah melayani puluhan ribu persalinan juga membantu ratusan ribu layanan kesehatan ibu dan anak dari kalangan dhuafa.

Selain itu, tutur dr. Sari, RBC juga melayani pemeriksaan rutin, kb, hingga imunisasi bayi. “Kebijakan terbaru kami, tahun ini akan mendampingi member hingga usia buah hati menginjak usia 2 tahun. Sebelumnya hanya 1 tahun saja.”

Saat ini layanan RBC bisa dijangkau di dua klinik, yaitu di Jl. Holis 448 A, Kota Bandung dan di Jl. Raya Soreang, Kab. Bandung.

“Semoga kebaikan ini menjadi teladan untuk yang lain, agar melakukan hal serupa. Sehingga semakin banyak keluarga yang bisa kita bantu bersama,” tukas dr. Sari.

Rumah Bersalin Cuma-cuma (RBC) merupakan program kesehatan bagi ibu dan anak dhuafa yang diinisiasi oleh Sinergi Foundation. Di klinik RBC ini ibu dan anak dhuafa bisa mendapatkan layanan kesehatan, pemeriksaan, hingga persalinan secara gratis.

Recent Posts

Prajurit TNI Temukan Dua Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung

MONITOR, Jakarta - Prajurit TNI dari Kodam XIV/Hasanuddin yang tergabung dalam Tim SAR gabungan berhasil…

14 menit yang lalu

Kemenhaj dan Kejati Aceh Kawal Pembangunan Gedung Asrama Haji Embarkasi

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) diwakili oleh Inspektur Wilayah I,…

2 jam yang lalu

Bicara Ekoteologi di Mesir, Menag Jelaskan Peran Agama dan Kemanusiaan di Era AI

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar berbicara tentang ekotelogi serta peran agama dan kesadaran…

3 jam yang lalu

Kedaulatan Pangan 2026, Prof Rokhmin: Tanpa Teknologi Tepat Guna, Sulit Jadi Negara Maju

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri menegaskan bahwa transformasi teknologi…

4 jam yang lalu

LHKPN Kemenag Capai 100 Persen, Irjen Ingatkan Integritas Tetap Utama

MONITOR, Jakarta - Tingkat kepatuhan pejabata Kementerian Agama untuk menyampaikan  Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara…

5 jam yang lalu

Wamenhaj: Petugas Haji 2026 Dilatih Semi-Militer Demi Disiplin dan Satu Komando

MONITOR, Jakarta - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tahun 2026 dibekali pendidikan dan…

6 jam yang lalu