Kamis, 25 April, 2024

Anggota DPRD DKI ini Ajak Warga Tamansari Kolaborasi Bangun Jakarta

MONITOR, Jakarta – Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, Ahmad Lukman Jupiter, mengajak semua elemen masyarakat Tamansari, Jakarta Barat, untuk turut berkolaborasi dalam membangun kota Jakarta. Hal tersebut dikatakan Jupiter saat bersilaturahmi dengan para tokoh masyarakat, LMK dan juga RT / RW yang berada di Wilayah Tamansari, minggu (19/2).

Menurut politisi muda dari Partai NasDem ini, kolaborasi dalam membangun kota Jakarta, memang seharusnya dilakukan oleh semua masyarakat Jakarta yang tujuannya menciptakan membangun Kota Jakarta serta menciptakan kesejahteraan ekonomi bagi seluruh warga Jakarta.

“Kolaborasi ini harus kita lakukan dengan mendorong pemerintah daerah agar bisa mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang pro rakyat, khususnya bagi masyarakat menengah kebawah,” ujar Jupiter dalam keterangan tertulisnya yang diterima MONITOR, Senin (20/2/2022).

Jupiter juga mengungkapkan rasa prihatinya dan empatinya ketika melihat data ditahun 2021, dimana angka pengangguran di DKI Jakarta jumlahnya mencapai 500 ribu dan mereka sangat membutuhkan lapangan pekerjaan.

- Advertisement -

“Terlebih di masa pandemi Covid-19 yang telah memporak-porandakan sendi perekonomian masyarakat, terutama masyarakat kecil, rasanya perlu dicarikan solusi guna menciptakan kesejahteraan sosial bagi mereka,” ungkapnya.

“Dan ini merupakan tugas dari pemerintah daerah untuk menciptakan lapangan pekerjaan kepada rakyat DKI Jakarta yang saat ini sangat membutuhkan,” sambungnya.

Kata Jupiter, saat ini anak-anak yang baru lulus sekolah SMA dan juga SMK berlomba mencari pekerjaan, tetapi mereka bingung untuk mencari pekerjaan, karena peluang terhadap ketersediaan minimnya lapangan pekerjaan yang ada di DKI Jakarta.

“Tugas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam rangka memenuhi kebutuhan terkait pekerjaan bagi warganya tersebut, tentunya sangat berat sekali,” terangnya.

Jupiter juga berpesan kepada anak-anak muda yang berada di wilayah Tamansari untuk tetap semangat dan berkarya.

“Terlebih sekarang ini memang di masa-masa sulit karena diterpa wabah pandemi, dimana terjadi hampir di seluruh aspek kehidupan sosial masyarakat pun terganggu,” jelasnya.

“Namun pemerintah harus tetap optimis untuk memberikan solusi bagi warganya, terutama bagi anak-anak muda yang berada di DKI Jakarta,” pungkasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER