MEGAPOLITAN

Siaga Lonjakan Covid, RSUD Depok Siapkan 77 Tempat Tidur Rawat Inap

MONITOR, Depok – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok telah menyiapkan sebanyak 77 tempat tidur isolasi dan lima tempat tidur di ruang ICU. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan pasien Covid-19 di Kota Depok.

“Ya, kami sudah menyiapkan untuk antisipasi jika terjadi lonjakan, kurang lebih sudah ada 77 bed untuk saat ini,” kata Direktur RSUD Kota Depok, Devi Maryori dalam keterangannya, Senin (07/02/2022).

Dirinya menuturkan, selain menambah jumlah tempat tidur untuk pasien isolasi, pihaknya juga menambah tempat tidur di ruang ICU. Saat ini jumlahnya mencapai lima tempat tidur.

“Tadinya ICU untuk Covid-19 sudah kami kurangi jumlahnya, dan saat ini kami siap untuk tambahkan lagi. Kemarin hanya ada dua bed di ICU, dan sekarang sudah ada lima bed ICU,” tuturnya.

Dirinya mengimbau kepada masyarakat agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas. Bagi masyarakat yang belum divaksin bisa segera divaksin hingga dosis kedua.

“Penularannya sangat cepat, meskipun gejalanya terbilang ringan tetapi tidak ada salahnya kita membentengi diri agar tidak tertular dengan protokol kesehatan, vaksin, serta menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS),” tuntasnya

Recent Posts

Negara Harus Campur Tangan Atasi Masalah Pendidikan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Biaya operasional sektor pendidikan tidak ada yang murah. Walaupun begitu, investasi negara terhadap…

2 jam yang lalu

Menparekraf Libatkan Lebih Banyak Industri Bangun Indonesia Sebagai Destinasi MICE

MONITOR, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga…

3 jam yang lalu

Citarum Harum Menjadi Showcase Penanganan Konservasi Sungai pada Ajang World Water Forum ke-10 di Bali

MONITOR, Bandung - Pemerintah Indonesia akan memperkenalkan program perbaikan kualitas air Sungai Citarum sebagai percontohan…

4 jam yang lalu

Gus Addin Galang Diaspora Ansor yang Tersebar di 20 Negara

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor (Ketum PP GP Ansor) Addin…

4 jam yang lalu

DPR Tegaskan Kesuksesan Ibadah Haji Bergantung pada Profesionalitas Petugas Haji

MONITOR, Jakarta - Penyelenggaraan Ibadah Haji tahun 1445H/2024 M kali ini berbeda dengan penyelenggaraan ibadah haji…

4 jam yang lalu

Saudi Panas, Dubes RI Harap Jemaah Pertimbangkan Kemampuan Fisik saat Beribadah

MONITOR, Jakarta - Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi, Abdul Aziz Ahmad…

6 jam yang lalu