Jumat, 19 April, 2024

Penyelenggaraan Formula E Bakal Digelar di Ancol

MONITOR, Jakarta – Tanda tanya perhelatan Formula E akan digelar dimana akhirnya terjawab. Ketua pelaksana kegiatan Formula E, Ahmad Sahroni menegaskan kalau balapan mobil listrik tersebut akan digelar di Kawasan Ancol, Jakarta Utara pada 4 Juni 2022 mendatang.

“Jadi inilah yang ditunggu-tunggu terkait dengan pengumuman tempat lokasi event Formula E. Sebenarnya lokasi yang sudah banyak beredar di lima lokasi semuanya bagus-bagus. Punya cerita tentang Jakarta yang memang Formula E limtasnya memang lintas jalan raya,” ujar Sahroni dalam keterangan kepada wartawan, Rabu (22/12).

Menurutnya, ada Gelora Bung Karno (GBK), ada Kawasan Sudirman – Tamrin, Pantai Indah Kapuk (PIK), K emayoran dan Ancol. “Lima – limanya bagus tidak ada yang jelek dan mendominasi. Terkait 5 wilayah tersebut kita minta approval dari FIA dan FEO selaku penyelenggara,” ungkapnya.

Hingga akhirnya, Dari 2 lembaga tersebut memberikan approval sirkuit digelarnya Formula E di Jakarta di Kawasan Ancol.

- Advertisement -

“Pasti ada pertanyaan. Kenapa sih lama bener pengumuman venue ? kalau saya yang mutuskan regulasi balap Formula E nya dari kemarin sudah saya putuskan. Cuma karena ini harus diberikan approval ke FEO dan FIA sebab 2 lembaga tersebut mengkaji dan mengevaluasi dari tempat-tempat yang sudah ada,

Sahroni pun membeberkan kenapa pilihan surkuit jatuh di Kawasan Ancol? Karena Ancol tempat dinamis dan Iconic Jakarta dan tempat tidak mengganggu prasarana jalan masyarakat yang lain.

Sahroni mengungkapkan banyak manfaat ketika Ancol ditunjuk untuk jadi sirkuit. Manfaat itu diantaranya, tidak perlu lagi membangun sirkuit dari 0 karena formula E beda sama f1 yang harus dibangun dari awal seperti Mandalika.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER