Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini (dok: net)
MONITOR, Jakarta – Maskapai penerbangan pelat merah Garuda Indonesia dililit utang. Adapun totalnya diprediksi mencapai sekitar Rp70 triliun. Garuda yang selama ini dibanggakan kabarnya akan bangkrut.
Menanggapi hal ini, Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini mempertanyakan isu bangkrutnya Garuda. Jazuli pun menegaskan pihak jajaran direksi dan komisaris harus bertanggungjawab atas hal ini.
“Bener Garuda Indonesia bangkrut? Berarti Dewan Direksi dan Dewan komisaris harus bertanggung jawab. Dimana pembinaan Meneg BUMN?” kata Jazuli Juwaini dalam keterangannya, Senin (1/11/2021).
Menurut Anggota Komisi I DPR RI ini, BUMN lainnya akan mengalami kegagalan serupa apabila tidak memiliki manajemen yang bagus dan mumpuni kapasitasnya.
Bahkan ia menilai, BUMN tidak akan mengalami perubahan positif sekalipun mendapat dukungan APBN setiap tahunnya apabila manajemen perusahaan buruk.
“Selama tidak ada perombakan manajemen, rekrutmen Dewan Direksi dan Dewan Komisaris secara frontal (pertimbangan-pertimbangan kompetensi bukan relasi). Maka BUMN-BUMN akan banyak yang terus berjatuhan, dapat suntikan dana dari APBN tiap tahun tapi gak sehat-sehat. Aneh kan?” tandasnya.
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Sarifuddin Sudding mengecam keras peristiwa kebakaran rumah…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) berhasil mendapatkan apresiasi dari Menteri Pendayagunaan Aparatur…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tengah memproses pendirian Direktorat Jenderal Pesantren. Menag Nasaruddin Umar menargetkan…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Evita Nursanty berpandangan perlunya perbaikan sistem…
MONITOR, Kota Tual - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof Rokhmin Dahuri membeberkan strategi pembangunan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama RI mengapresiasi semangat pengembangan pendidikan tinggi yang dilakukan Institut Muhammadiyah…