MONITOR, Depok – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Depok kembali memperbarui data terkini perkembangan penyebaran virus Corona per 26 September 2021.
Berdasarkan data yang dirilis, terjadi peningkatan kasus konfirmasi (positif) sebanyak 70 kasus, sehingga totalnya mencapai 104.768 kasus.
Sementara, untuk jumlah total pasien positif Covid-19 yang sembuh di Kota Depok hingga hari Minggu ini telah mencapai 102.011, atau meningkat sebanyak 36 orang dari hari sebelumnya.
Sedangkan, untuk kasus kematian tidak mengalami peningkatan atau jumlahnya masih sebanyak 2.118 orang.
Adapun untuk jumlah kasus positif aktif di kota Depok hingga 26 September 2021 adalah sebanyak 639 orang, atau meningkat sebanyak 34 kasus.
Kemudian, hingga tanggal yang sama, warga Depok yang berstatus kontak erat aktif berjumlah 398 orang, atau terjadi penurunan sebanyak 4 kasus dibandingkan hari sebelumnya.
Sedangkan, untuk kategori kasus suspek aktif di Kota Depok saat ini berjumlah 89 orang, atau terjadi penurunan sebanyak 1 kasus.