Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD
MONITOR, Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD mengajak keluarga besar Bank Indonesia menjadikan tahun baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriah ini sebagai pemacu diri agar optimis menghadapi pandemi.
“Saya mengajak keluarga besar BI untuk menjadikan momentum 1 Muharram sebagai booster optimisme dan harapan masyarakat Indonesia menghadapi pandemi covid 19,” ujar Mahfud MD, saat mengisi acara virtual “Program BI Religi, Senin (9/8/2021).
Dalam kesempatan itu, hadir Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo dan para Dewan Gubernur serta diikuti sedikitnya 1000 peserta dari pimpinan wilayah dan perwakilan BI di berbagai negara.
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini menyatakan, selain terus bersabar, bangsa Indonesia juga harus terus menjaga toleransi sebagaimana yang telah diajarkan Nabi Muhammad. Ia pun menjelaskan tentang sejarah Piagam Madinah.
“Nabi masuk ke Yastrib (sebelum berubah menjadi Madinah), membentuk negara berperadaban, kemudian membuat Piagam Madinah yang memberi perlindungan yang sama terhadap seluruh warga negara,” terang Mahfud MD.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus meningkatkan nilai tambah dan daya saing industri kelapa sawit…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menanggapi…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani, mengungkapkan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah menyoroti kasus penggerebekan pabrik uang palsu…
MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo melakukan rapat koordinasi bersama Menteri Sosial (Mensos)…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekosongan posisi duta besar (Dubes) Indonesia…