Categories: POLITIK

Mardani Sesalkan Cuitan Kisah Haru Mahfud MD soal Covid-19

MONITOR, Jakarta – Cuitan pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD mengenai kisah mengharuskan pasien Covid-19 yang meninggal dunia, disesali banyak kalangan. Banyak yang meminta mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu fokus mengurusi persoalan negara saja.

Misalnya Mardani Ali Sera, Politikus PKS ini sangat menyayangkan tindakan Mahfud yang seolah menganggap enteng virus Corona. Apalagi, Mahfud mengungkapkan kematian pasien Covid-19.

“Sangat disayangkan. Karena beliau diantara Menteri berpengalaman dan diandalkan Pak Jokowi,” kritik Mardani dalam keterangannya, Senin (26/7/2021).

Anggota DPR RI ini menekankan, sebagai pejabat negara seharusnya Mahfud justru memberikan pesan yang menguatkan dan menyejukkan bagi publik. Apalagi, di masa sekarang varian delta sudah masuk di Indonesia.

“Mestinya memberi contoh menguatkan dan menyejukkan. Pak Mahfud sekarang pemegang amanah. Tugasnya pelajarannya dilanjutkan dengan eksekusi,” kata Mardani.

Jika penanganan pandemi dianggap sepele, Mardani berkeyakinan korban Covid-19 akan semakin banyak berjatuhan.

“Terlalu banyak korban yang mestinya bisa dicegah jika manajemen pandemi dilakukan dengan benar,” tandasnya.

Recent Posts

DPR Minta Negara Global Patuhi Pengadilan Internasional yang Keluarkan Surat Penangkapan PM Israel

MONITOR, Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat penangkapan bagi…

54 menit yang lalu

HGN 2024, Prof Rokhmin Beri Apresiasi Para Pahlawan Tanda Jasa

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. Rokhmin…

1 jam yang lalu

Pemuda Muhammadiyah Dorong Penguatan Perlindungan Hukum bagi Pekerja Migran Melalui Revisi UU Perlindungan PMI

MONITOR, Jakarta - Perlindungan hukum bagi pekerja migran Indonesia (PMI) menjadi perhatian penting di tengah…

2 jam yang lalu

JPPI: Guru Madrasah Jangan Dipandang Sebelah Mata, Dibutuhkan Satu Sistem Tata Kelola Guru

MONITOR, Jakarta - Pada momentum hari guru nasional 2024, JPPI merasa penting untuk menyoroti secara…

2 jam yang lalu

Menag RI dan Menhaj Saudi Bertemu di Masjidil Haram, Bahas Haji dan Pemberdayaan Umat

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar bertemu dengan Menteri Haji dan Umrah Arab…

2 jam yang lalu

Tanggapi Usulan KPU dan Bawaslu Jadi Ad Hoc, DPR: Evaluasi Harus

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Zulfikar Arse Sadikin menanggapi adanya usulan…

6 jam yang lalu