Categories: POLITIK

Perpanjangan PPKM 6 Pekan, PKS: Efektifkah Sejauh ini?

MONITOR, Jakarta – Pemerintah didesak dapat mengambil semua kebijakan demi mengendalikan pandemi. Salah satu wacana yang muncul belum lama ini, yakni perpanjangan pemberlakuan PPKM hingga enam pekan.

Menanggapi opsi ini, Politikus PKS Mardani Ali Sera mempertanyakan apakah PPKM yang diterapkan sejauh ini sudah efektif.

“Harga nyawa dan kesehatan masyarakat tidak bisa ditukar dengan apapun. Tapi efektifkah PPKM sejauh ini?” tanya Mardani.

Melihat tren selama 7 hari pelaksanaan PPKM darurat, Mardani menilai belum ada tanda-tanda penurunan kasus Covid-19 secara nasional. Terbukti pada periode 3-9 Juli 2021 misalnya, rata-rata penambahan kasus mencapai 32.400 per hari.

“Tes maupun pelacakan, bagian strategi PPKM Darurat yang mestinya bisa dimaksimalkan. Sayangnya jumlah orang yang dites per hari baru 120.000-145.000 orang, angka yang masih jauh dari target pemerintah (324.283) dan WHO,” terang Wakil Ketua BKSAP DPR RI ini.

Mardani menyatakan masyarakat sebenarnya sudah sangat menunggu upaya pemerintah mengatasi berbagai masalah yang timbul beberapa waktu terakhir. Seperti pengadaan tabung oksigen, ketersediaan obat-obatan, sampai rumah sakit yang dapat diakses dengan mudah dan terjangkau.

“Negara mesti hadir menjaga rakyat, termasuk mempercepat proses vaksinasi,” pungkasnya.

Recent Posts

Kementan Promosikan Domba Lokal pada Gelaran Kontes Domba TNI AU

MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…

1 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 184 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek Usai Libur Paskah

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 184.495 kendaraan kembali ke wilayah…

1 jam yang lalu

Gandeng KemenPPPA, Menteri Maman Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…

4 jam yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Ketua BKSAP DPR: Kita Kehilangan Pejuang Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…

6 jam yang lalu

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

11 jam yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

12 jam yang lalu