HANKAM

TNI-Masyarakat Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan di Papua 

MONITOR, Jayawijaya – Komandan Satgas (Dansatgas) Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Letkol Inf Dedy DC, S.I.P. didampingi Perwira Seksi Teritorial Satgas Pamrahwan Letda Inf M Ali Sirait, melaksanakan integrasi sosial terhadap Masyarakat, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat di Distrik Napua, Desa Pelebaga, Kabupaten Jayawijaya, Papua, Sabtu (3/7/2021).

Dansatgas Yonif RK 751/VJS menyampaikan bahwa maksud kegiatan tersebut sebagai upaya membangun dan memperkokoh Persatuan dan Kesatuan antara TNI dengan masyarakat. Menurutnya, integrasi sosial mempunyai peran penting bagi semua kalangan masyarakat. “Dengan adanya integrasi sosial yang baik, tujuan terbentuknya masyarakat harmonis akan mudah mencapai tujuan bersama,” katanya.

Selain itu, melalui proses integrasi sosial segala bentuk keteraturan sosial mengenai hukum adat, budaya, dan sebagainya akan mudah dilakukan. “Jadi, integrasi sosial dapat dipandang sebagai suatu elemen yang dapat mengurangi kemungkinan terjadinya konflik sosial pada masyarakat,” ujarnya.

Selanjutnya Dansatgas menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan khusus untuk mewujudkan terpeliharanya komunikasi dan silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Pemuda, sehingga dapat terjalin sinergitas dalam menciptakan kondisi yang tangguh di masa Pandemi Covid-19, juga menciptakan situasi dan kondisi masyarakat Wamena yang aman dan damai dalam memperingati Kemerdekaan RI yang ke-76 tahun 2021.

Dansatgas menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Agama yang sudah hadir dalam kesempatan yang baik ini, juga sekaligus memperkenalkan diri dan mengajak untuk tetap menjaga keamanan, keharmonisan dan kedamaian di wilayah Wamena.

Dalam kesempatan tersebut, Dansatgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Letkol Inf Dedy membagikan Alkitab, kaos, selimut dan permen kepada masyarakat, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat wilayah tersebut.

Ucapan terima kasih disampaikan oleh Kepala Desa Pelebaga Bapak Marius Asso  (55 th) yang memberikan Dansatgas busur dan anak panah yang mengandung makna bahwa Letkol Inf Dedy dianggap sebagai bagian keluarga laki-laki di keluarga Asso.

Recent Posts

Forum ICMI, Prof Rokhmin paparkan Strategi Transformasi Sektor Pangan untuk Wujudkan Kedaulatan

MONITOR - Anggota Komisi IV DPR-RI Prof Rokhmin Dahuri mendorong pemerintah untuk melakukan transformasi sektor…

2 jam yang lalu

Satu Dosis Vaksin Tak Cukup, Kementan Gaungkan Vaksinasi Booster PMK

MONITOR, Jakarta — Pemerintah terus memperkuat upaya pengendalian Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) melalui pelaksanaan…

5 jam yang lalu

Soroti Jutaan Sarjana Nganggur, Puan Dorong Orkestrasi Lintas Kementerian Jembatani Pelamar Kerja

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti jumlah pengangguran berpendidikan sarjana di Indonesia…

9 jam yang lalu

Dukung Ketahanan Air dan Pangan, Kementerian PU Perkuat Infrastruktur Sumber Daya Air di Kalbar

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus memperkuat program dukungan ketahanan air dan pangan…

13 jam yang lalu

Diplomat Kemenlu Meninggal, DPR Singgung Peran Arya Bagi Diplomasi dan Advokasi Indonesia

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan menyampaikan duka cita atas meninggalnya…

15 jam yang lalu

Pembangunan Jalan Tol Solo–Yogyakarta–NYIA Kulonprogo Segmen Prambanan-Purwomartani Dipastikan Sesuai Rencana

MONITOR, Purwomartani - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Rivan Achmad Purwantono, melakukan tinjauan langsung…

15 jam yang lalu