Jumat, 26 April, 2024

Sandiaga Targetkan 34 Juta Pelaku Pariwisata Ekraf Dapat Vaksin

MONITOR, Jakarta – Giat sektor pariwisata terus dilakukan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno. Baru-baru ini, mantan Wagub DKI ini meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di Jakarta.

Sandiaga menjelaskan pelaksanaan vaksin ini dikhususkan bagi pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif dengan target sebanyak 12.000 peserta selama 13 hari.

“Kemenparekraf terus berupaya untuk melakukan vaksinasi kepada 34 juta pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif,” tutur Sandiaga.

Menurutnya, percepatan vaksinasi bisa tercapai apabila semua elemen diajak kolaborasi melakukan upaya tersebut.

- Advertisement -

“Kami mengajak kepada semua pihak untuk gerak bersama. Kolaborasi seperti ini akan membantu mempercepat program vaksinasi, dan juga tercapainya herd immunity secara nasional sehingga ekonomi kita bisa kembali bangkit dan menang melawan covid,” imbuh Sandiaga.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER