Kemendes PDTT

Gus Menteri dan Wabub Malaka Bahas Pengentasan Kemiskinan Berbasis SDGs Desa

MONITOR, Jakarta – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar atau Gus Menteri menerima kunjungan Wakil Bupati Malaka, Kim Taolin membahas rencana pengentasan kemiskinan.

Gus Menteri mengungkapkan, ia tertarik dan mendukung program yang disusun pemerintah Kabupaten Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) terutama terkait ketahanan pangan, dalam rangka mngentaskan kemiskinan.

“Sehingga warga Malaka tidak boleh lagi ada yang tidak bisa makan atau kelaparan, busung lapar atau kurang gizi, stuntingnya banyak. Ini suatu program yang luar biasa,” kata Gus Menteri di kantornya, Kalibata, Jakarta Selatan,  Rabu (02/06/2020).

Menurut Gus Menteri, program ketahanan pangan yang digagas Kim Taolin selaras dengan pembangunan berbasis SDGs Desa, yang didalamnya terdapat poin Desa Tanpa Kemiskinan, Desa Tanpa Kelaparan dan Desa Sehat dan Sejahtera.

Gus Menteri meminta masyarakat Malaka agar menyambut baik dan mendukung program-program tersebut agar kemiskinan di kabupaten yang memiliki 127 Desa itu dapat segera teratasi.

“Saya mengajak warga masyarakat Kabupaten Malaka untuk terus bekerja secara semangat bersama dengan Pak Bupati dan Pak Wakil Bupati,” pungkasnya.

Diakhir pertemuannya, Kim Taolin memberikan Kain Tenun khas NTT kepada Gus Menteri. Dbaliknya, Gus Menteri memberikan sebuah buku SDGs Desa; konsep pembangunan total atas desa yang diadopsi dan dikembangkan dari SDGs yang digagas PBB.

Recent Posts

Dirjen PHU Ingatkan Petugas Haji Agar Hilangkan Ego Sektoral saat Bertugas

MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…

2 jam yang lalu

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

7 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

10 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

12 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

14 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

14 jam yang lalu