Jumat, 26 April, 2024

Wah! Delapan Juta Dosis Bahan Baku Vaksin Sinovac Kembali Tiba

MONITOR, Jakarta – Sebanyak delapan juta dosis bahan baku vaksin Sinovac baru saja tiba di Indonesia pada Senin, 31 Mei 2021 kemarin. Vaksin-vaksin tersebut akan diolah oleh Bio Farma menjadi vaksin yang siap untuk digunakan.

Presiden Joko Widodo mengungkapkan, sampai saat ini Indonesia sudah mempunyai 75,9 juta dosis vaksin Covid-19 dalam bentuk jadi. Jika setiap orang menerima dua dosis suntikan vaksin, maka menurutnya jumlah tersebut cukup untuk 37,5 juta orang.

Adapun realisasinya, Jokowi mengatakan sejauh ini, program vaksinasi massal pemerintah telah mencapai 26,9 juta dosis. Sebanyak 16,3 juta di antaranya menerima vaksinasi dosis pertama dan sekitar 10,6 juta jiwa menerima dosis kedua.

“Vaksinasi ini hanya salah satu ikhtiar kita untuk mengakhiri pandemi,” kata Jokowi dalam keterangannya.

- Advertisement -

Ia menekankan dukungan masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan tetap diperlukan demi keberhasilan bersama dalam penanganan Covid-19.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER