Jumat, 26 April, 2024

Punya Nasib Sama, Haedar Nashir Dorong RI Memihak Palestina

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Haedar Nashir, memberikan dukungan atas kemerdekaan rakyat Palestina dibawah penjajahan Israel. Haedar menekankan keberpihakan bangsa Indonesia sangat penting bagi Palestina.

“Palestina berduka dan entah sampai kapan mereka dapat hidup damai bebas dari cengkeraman Zionis Israel. Pemihakan kita rakyat Indonesia kepada Palestina adalah wujud kesamaan nasib yang pernah mengalami derita panjang kekejaman kolonialisme,” ujar Haedar Nashir dalam keterangannya, Rabu (19/5/2021).

Menurut Haedar, penjajah di manapun selalu merenggut segala milik bangsa lain, padahal seharusnya praktik penindasan seperti itu di era peradaban modern semestinya sudah hilang dari muka bumi.

Guru Besar Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) ini menegaskan bangsa Palestina berhak hidup merdeka di tanah tumpah darahnya sendiri.

- Advertisement -

“Mereka tidak boleh dibiarkan terus menderita. Karenanya ringankan beban mereka dengan apa yang dapat diberikan,” tandasnya.

Haedar pun mengimbau elemen masyarakat agar dapat berbagi empati dan kepedulian dengan cara memberikan bantuan dana kemanusiaan untuk bangsa Palestina.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER