PARLEMEN

Saleh Daulay: Harus Ada Sanksi Tegas terhadap Israel

MONITOR, Jakarta – Tindak kejahatan militer Israel terhadap warga sipil Palestina belum lama ini menuai kritikan tajam. Dimana, mereka menghujani warga Palestina dengan tembakan dan granat saat berada didalam Masjidil Aqsa. Peristiwa ini pun menuai simpati mendalam bagi seluruh muslim di dunia.

Kejadian brutal yang menimpa warga Palestina ditengah bulan suci Ramadan ini menuai kecaman dari Ketua Fraksi PAN DPR, Saleh Daulay. Menurut Saleh, tindakan militer Israel jelas telah melanggar HAM.

“Ini adalah tindakan yang bertentangan dengan HAM. PBB dan seluruh negara yang bernaung di bawahnya harus mengambil tindakan tegas kepada Israel. Bukankah salah satu fungsi PBB adalah menciptakan perdamaian dan ketertiban dunia,” ujar Saleh Daulay, dalam keterangannya.

Seharusnya, kata Saleh, tindakan keji Israel harus mendapatkan sanksi tegas agar tidak terulangi kembali. Sementara selama ini, muncul kesan bahwa tindakan penjajahan Israel terhadap Palestina seolah dibiarkan tanpa adanya sanksi tegas.

“Kita betul-betul berduka. Kasihan kepada warga Palestina. Mereka tidak bisa melakukan banyak hal. Perlawanan mereka sangat tidak berarti. Senjata otomatis hanya dibalas dengan lemparan batu. Ini betul-betul tidak adil,” cetus Saleh.

Mewakili Fraksi PAN, Saleh pun mendesak pemerintah melakukan upaya-upaya diplomatik agar warga Palestina bisa dilindungi. Saleh mendesak pemerintah harus berkomunikasi dengan negara-negara lain di PBB. Menurutnya, tidak cukup hanya mengutuk. Harus ada sanksi tegas bagi Israel.

“Diplomasi dan komunikasi dengan berbagai negara perlu dilakukan. Paling tidak, di PBB Indonesia harus menyampaikan sikap tegas,” tandasnya.

Recent Posts

Pelatih Indra Sjafri Panggil 37 Pemain untuk Ikuti TC Tim U-20 di Jakarta

MONITOR, Jakarta - Tim U-20 Indonesia kembali menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta mulai Minggu…

40 menit yang lalu

Menag Lantik Rektor IAIN Takengon dan IAIN Sorong

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini, Senin (29/04/2024)melantik Rektor Institut Agama…

2 jam yang lalu

Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta – Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan…

3 jam yang lalu

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

4 jam yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

5 jam yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

5 jam yang lalu