BUMN

Dorong Kemandirian Ekonomi Pesantren, Pertamina Target Bangun 1.000 Pertashop

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina (Persero) terus memperluas kemitraan dalam pengembangan Pertashop guna mendekatkan akses masyarakat pada energi dan membangun kemandirian masyarakat, termasuk di lingkungan pesantren.

Setelah 1 Pertashop diresmikan Menteri BUMN di Pondok Pesantren Nurul Quran, Cilacap, pada 11 April 2021 lalu, Pertamina terus mengejar target pembangunan 1000 Pertashop di lingkungan pesantren di seluruh Indonesia pada tahun ini. Jumlah ini merupakan bagian dari target 10.000 Pertashop per tahun yang dicanangkan Pertamina hingga tahun 2024.

SVP Corporate Communication & Investor Relations Pertamina Agus Suprijanto mengatakan keberadaan Pertashop di pesantren dan pedesaan sangat penting untuk mendukung Pertamina menjalankan amanah melakukan pemerataan energi dan menyediakan energi yang lebih berkualitas dan lebih ramah lingkungan.

“Pertashop juga akan menggerakkan dan meningkatkan kemandirian ekonomi pesantren atau ekonomi syariah serta kemandirian masyarakat dan juga kemandirian daerah,” ujarAgus.

Selain menggerakkan roda perekonomian, kehadiran Pertashop di Pondok Pesantren juga diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat di sekitar pondok.

“Pembangunan dan pengoperasian Pertashop juga mengandung TKDN yang sangat tinggi, sekitar 84% dilakukan oleh ekosistem dalam negeri, sehingga benar-benar menggerakkan perindustrian dan perekonomian nasional,” ujar Agus.

Untuk mendapatkan informasi ataupun untuk melakukan pendaftaran kemitraan Pertashop, masyarakat dapat mengakses link ptm.id/MitraPertashop.

Recent Posts

Dirut Jasa Marga: 157 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek Periode H+1 Libur Isra Mikraj 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk Rivan A. Purwantono menyampaikan sebanyak…

7 jam yang lalu

Tinjau Kebun Kurma NTB, Kemenhaj Siapkan Platform Oleh-Oleh Haji

MONITOR, NTB - Menteri Haji dan Umrah RI, Mochamad Irfan Yusuf (Gus Irfan), meninjau langsung…

9 jam yang lalu

Menag Bertolak Menuju Mesir Bahas Pembukaan Cabang Al-Azhar di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar bertolak ke Mesir untuk menjalankan mandat Presiden Prabowo…

11 jam yang lalu

Sutan Ahyar Rajabi, Ketua Komisariat PMII UID Jadi Wisudawan Terbaik ke-19

MONITOR, Jakarta - Gelaran Wisuda ke-19 Universitas Islam Depok (UID) pada Sabtu (17/01/2026) menjadi momen…

13 jam yang lalu

DPR Minta Audit Maintenance Pesawat IAT yang Hilang Kontak di Makassar

MONITOR, Jakarta - Komisi V menyoroti hilangnya kontak pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport…

13 jam yang lalu

Inovasi Cimanis, Permen Pereda Insomnia Karya MAN 13 Jakarta di IPB

MONITOR, Bogor - Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 13 Jakarta berhasil menciptakan inovasi permen herbal…

15 jam yang lalu