POLITIK

Banyak ASN Pintar Terpapar Radikalisme, Fadli Zon: Harus Dievaluasi!

MONITOR Jakarta – Politikus Gerindra Fadli Zon kaget mendengar pernyataan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (MenPANRB), Tjahjo Kumolo, bahwa banyak orang pintar di lingkungan pemerintahan yang terpapar radikalisme.

Fadli Zon menyatakan tuduhan yang sudah diungkap Tjahjo Kumolo harus segera dievaluasi. Ia khawatir pihak-pihak yang menuduh justru sebenarnya tidak memahami maksud dari radikalisme.

“Harus dievaluasi, jangan-jangan yang nilai radikalisme tak mengerti radikalisme itu apa,” kata Fadli Zon mengomentari pernyataan Tjahjo, Senin (19/4/2021).

Eks Wakil Ketua DPR RI ini mengingatkan jika masalah tersebut tidak diselesaikan, ia khawatir akan menjadi sebuah prasangka buruk dan fitnah bahkan fobia terhadap Islam.

“Wacana radikalisme bisa membuat prasangka dan fitnah tak henti, dijadikan alat bungkam kritik atau refleksi fobia Islam,” terang Ketua BKSAP DPR RI ini.

“Ini yang bikin demokrasi RI jeblok ke rangking 102,” tandasnya.

Recent Posts

Semua Biaya PPG PAI Kemenag Ditanggung Pemerintah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menegaskan bahwa semua biaya untuk Pendidikan Profesi Guru (PPG)…

2 jam yang lalu

Habiburrohman Sebut Mudik 2025 Paling Lancar dari Tahun 2000

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi III DPR RI, Habiburrohman, menyatakan bahwa arus mudik tahun ini…

9 jam yang lalu

Indonesia Naik ke Peringkat 123 FIFA, Erick Thohir: Bismillah 100 Besar Dunia

MONITOR, Jakarta - Kabar baik datang bagi Timnas Indonesia. Dua pertandingan yang telah dilalui di…

20 jam yang lalu

JMM Apresiasi Gerak Cepat Menteri Imipas Realisasikan Penjara Khusus Koruptor

MONITOR - Analis Sosial Politik dan Komunikasi Kebijakan Publik Syukron Jamal mendukung dan mengapresiasi gerak…

23 jam yang lalu

Sikap DPR soal Penghapusan SKCK Berarti Buat Rakyat

MONITOR, Jakarta - Usulan penghapusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang diusulkan oleh Kementerian Hak…

1 hari yang lalu

Pantauan Volume Lalu Lintas Transaksi Gerbang Tol di Ruas Tol Jabodetabek dan Jawa Barat pada Libur Lebaran Idulfitri 2025

MONITOR, Jakarta - Pada hari Rabu, 02 April 2025 atau H+1 Idulfitri 1446H, Jasamarga Metropolitan…

1 hari yang lalu