BERITA

Maksimalkan Pembangunan, Depok Berencana Revitalisasi Tata Ruang Kota

MONITOR, Depok – Beberapa hari terakhir hujan turun yang cukup lebat di Kota Depok. Hal tersebut berdampak terhadap sejumlah bangunan yang berada di tepi kali dan tebing yang mengalami longsor.

Merespon hal itu, Wali Kota Depok, Mohammad Idris meminta kepada Dinas-dinas terkait untuk melakukan revitalisasi pembangunan dari sisi tata ruang di Kota Depok. Selain itu, juga mekanisme perizinannya.

“Rata-rata longsor itu menimpa pembangunan-pembangunan rumah warga yang tentu tidak berizin. Artinya tidak ada Izin Mendirikan Bangunan (IMB),” kata Idris di Balai Kota, Rabu (14/04).

Dia menjelaskan, pihaknya akan segera melakukan rapat guna mengkaji secara mendalam persoalan tersebut. Langkah ini untuk mencegah peristiwa serupa di lokasi rawan bencana.

Ia pun mengimbau kepada warga untuk mewaspadai cuaca ekstrim yang sedang terjadi. Tidak hanya itu, Idris juga mengingatkan untuk menjaga stabilitas penurunan kasus Covid-19 di Depok dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Tentu harus juga menjaga stabilitas yang sudah relatif menurun terkait pandemi Covid-19 yang saat ini masih ada. Kurangi mobilitas orang di wilayah kita,” pungkasnya.

Recent Posts

Partai Gelora Tolak PKS Gabung Koalisi Indonesia Maju

MONITOR, Jakarta - Narasi kritis yang diangkat oleh koalisi partai politik pengusung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin…

50 menit yang lalu

Fadli Zon: Petani Indonesia Harus Lebih Sejahtera di Tangan Pemimpin Baru

Monitor, Jakarta - Anggota DPR RI Fadli Zon berharap ke depannya pertanian di Indonesia bisa lebih…

1 jam yang lalu

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

MONITOR, Jakarta - Subholding Gas PT Pertamina (Persero), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menjalankan inisiatif…

3 jam yang lalu

Pertemuan Strategis Indonesia dan Selandia Baru Percepat Protokol Perdagangan Nanas dan Manggis dari Indonesia

MONITOR, Jakarta – Badan Karantina Indonesia dan Ministry for Primary Industries (MPI) Selandia Baru menggelar…

5 jam yang lalu

DPR Ajak Seluruh Pemangku Kepentingan Cari Solusi Atasi Peningkatan Kasus DBD

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati mengungkapkan rasa prihatin atas peningkatan…

6 jam yang lalu

Targetkan Predikat Unggul, Prodi HES Fakultas Syariah UIN Jember Gelar Asesmen Lapangan

MONITOR, Jakarta - Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai…

7 jam yang lalu