BERITA

Wagub DKI Pastikan Pembangunan Rumah DP Nol Persen Terus Lanjut

MONITOR, Jakarta – Kendati lahan pembangunan hunian DP Rp 0 persen saat ini sedang bermasalah, namun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memastikan kalau program unggulan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tersebut tetap dilanjutkan.

Wakil gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, mengatakan proyek rumah DP 0 persen tetap dilanjutkan. Dia memastikan proyek itu terus dikebut, begitu juga dengan proyek-proyek lain yang dikerjakan PT Pembangunan Sarana.

“Terkait kasus ini tidak mengganggu program Pemprov, atau program di sarana, karena di sarana itu kan tidak pak Yori sendiri, ada direktur yang lain, ada manajer dan jajarannya,” ujarnya.

Pihaknya juga mengakui, tanah yang dibeli oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Pembangunan Sarana Jaya di kawasan Munjul, Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur adalah untuk pembangunan hunian murah meriah.

“Kurang lebih yang dibeli sarana jaya itu untuk rumah DP Rp0 persen,” terangnya.

Dikatakannya, dalam mewujudkan janji kampanye Anies Baswedan terkait hunian murah itu, P T Pembangunan Sarana Jaya ditunjuk sebagai kontraktor, mereka telah membangun sejumlah unit hunian di Jakarta Timur dan Jakarta Barat. Namun dalam perjalanannya, pengembangan hunian ini justru tersandung masalah korupsi.

“Kalau kasus Sarana Jaya kita kan memang salah satu tugas, salah satu yang ditugaskan ke Sarana Jaya adalah membangun DP 0 persen,” pungkasnya.

Recent Posts

Tim Riset MAN 1 Medan Raih Perunggu di Ajang SIIF Korsel

MONITOR, Jakarta - Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Medan meraih Bronze Medal (Perunggu) pada…

3 jam yang lalu

Gaji Guru Naik di 2025, Puan Bicara Keadilan Buat Pahlawan Pendidikan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyambut kebijakan Pemerintah yang menaikkan gaji guru…

7 jam yang lalu

Soal Skema Baru Subsidi BBM, DPR Ingatkan Nasib Ojol

MONITOR, Jakarta - Pemerintah sedang mempersiapkan skema baru penyaluran subsidi BBM di mana rencananya ojek…

9 jam yang lalu

Menag Nasaruddin Umar Terima Korpri Award 2024

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menerima Korpri Award 2024 Kategori Life Time Achievement.…

9 jam yang lalu

Prof Rokhmin apresiasi Kontribusi 25 Tahun Politeknik KP Sidoarjo untuk Sektor Kelautan dan Perikanan

MONITOR, Sidoarjo - Guru Besar Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB University, Prof Rokhmin Dahuri…

9 jam yang lalu

KKP-BGN Siap Kolaborasi Sukseskan Program MBG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) siap berkolaborasi dengan Badan Gizi Nasional (BGN)…

11 jam yang lalu