BERITA

Pesan Sri Mulyani di Hari Perempuan Internasional

MONITOR, Jakarta – Keterlibatan perempuan dalam proses pengambilan keputusan sangatlah penting. Hal ini menunjukkan adanya kesetaraan serta inklusivitas dalam pengambilan kebijakan.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mencoba mengingatkan perjalanan karirnya di Kementerian Keuangan, dengan melibatkan peran laki-laki dan perempuan serta membangun inklusivitas.

“Banyak data menunjukkan efektivitas desain kebijakan menjadi lebih baik jika melibatkan perspektif perempuan. Inilah inklusivitas,” kata sri Mulyani, dalam momentum peringatan Hari Perempuan Internasional, Senin (8/3/2021).

“Saya sendiri membangun inklusivitas itu dengan memberikan kesempatan pada tiap orang di tim kerja, baik perempuan maupun laki-laki, untuk memberikan yang terbaik dari kemampuan mereka,” terangnya.

Di hari spesial ini, orang nomor satu di Kementerian Keuangan ini meminta kepada seluruh perempuan untuk menggunakan seluruh kelebihan diri. Mampu menunjukkan bahwa perempuan mampu berkontribusi dengan baik dan mampu menjalankan seluruh kewajiban yang diberikan dengan baik juga.

“Fokuslah pada tujuan. Dengan begitu, pilihan untuk bekerja dan waktumu menjadi tidak sia-sia ketika berada di luar rumah atau ketika tidak bersama keluarga,” pesan Sri Mulyani.

Recent Posts

Kementerian PU Segera Rampungkan Seksi 4 Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus mempercepat penyelesaian Jalan Tol Kuala Tanjung -…

30 menit yang lalu

Program Sekolah Rakyat Solusi Konkret Atasi Akes Pendidikan Keluarga Miskin Ekstrem

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Arzeti Bilbina, meminta pemerintah mengintensifkan pelaksanaan program Peluncuran…

1 jam yang lalu

Menag Minta Kampus PTKIN Kembangkan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta kampus Peguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)…

2 jam yang lalu

Menperin Raih Komitmen Tiga Prinsipal Otomotif Jepang, Harga Stabil dan Tidak PHK

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita meminta komitmen kepada tiga produsen otomotif besar…

5 jam yang lalu

Menag Siap Terlibat Aktif pada Program Wakaf Produktif Pertanian yang Digagas ICMI dan IPB

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyatakan kesiapan Kementerian Agama untuk terlibat aktif dalam…

6 jam yang lalu

MUI Dukung Pemerintah Coret Penerima Bansos Terlibat Judol

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Umum Wantim Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Zainut Tahid Sa’adi…

7 jam yang lalu