Senin, 25 November, 2024

Megawati Kritik Kemajuan Perempuan Indonesia Masih Individu

MONITOR, Jakarta – Peringatan hari perempuan internasional menjadi momentum bersama untuk memperbaiki permasalahan di negeri ini. Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, mendorong perempuan untuk mengambil peran ini.

Kendati ia meyakini, saat ini perempuan Indonesia sudah maju. Namun, kata Megawati, masih minim gerakan bersama-sama untuk menyikapi berbagai problematika bangsa.

“Perempuan Indonesia kini sudah maju. Tapi kemajuan itu masih secara individu, minim melakukan pergerakan bersama-sama menyikapi berbagai masalah yang dialami perempuan,” kata Megawati, Senin (8/3/2021).

Presiden RI kelima ini menekankan, segala permasalahan yang dialami kaum perempuan merupakan bagian dari persoalan bangsa.

- Advertisement -

“Persoalan emansipasi perempuan bagian dari emansipasi bangsa. Artinya, keterlibatan dan kesadaran dari kaum perempuan untuk bersama kaum laki-laki mewujudkan Bangsa Indonesia yang merdeka,” imbuhnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER