Minggu, 24 November, 2024

BMKG: Hujan Ringan dan Lebat akan Guyur Jakarta Hari Ini

MONITOR, Jakarta – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi seluruh wilayah di DKI Jakarta akan turun hujan pada Sabtu (20/2).

Pada pagi hari, BMKG memprediksi hujan ringan akan mengguyur Jakarta Barat; Jakarta Pusat; Jakarta Utara; dan Kepulauan Seribu. Sementara, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diguyur hujan berintensitas sedang.

Pada siang hari, hujan lebat akan terjadi di Jakarta Barat; Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Sementara wilayah lainnya akan diguyur hujan dengan intensitas sedang.

Hujan pun diprediksi akan terus terjadi hingga malam hari. Pada dini hari, hujan masih mengguyur Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Sementara wilayah lainnya diprediksi berawan.

- Advertisement -

“Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Jaksel, Jakbar dan Jaktim pada siang dan malam hari,” tulis BMKG di laman resminya.

Suhu di ibu kota diperikirakan berkisar 23 hingga 32 derajat celsius dengan kelembapak 75 hingga 95 persen.

Wilayah di sekitar Jakarta pun diprediksi akan turun hujan. Seperti di Bekasi, yang pada pagi hari diprediksi berawan, tetapi pada siang hari hingga malam hari diprediksi turun hujan ringan.

Hal yang sama juga diprediksi terjadi di Kota Depok dan Bogor, di mana siang hari akan turun hujan sedang dan malam hari hujan ringan. Pagi dan dini hari di dua Kota tersebut diprediksi berawan.

Sedangkan di Kota Tangerang, pagi hari diprediksi berawan tebal. Lalu pada siang hari hujan ringan turun mengguyur, diikuti awan tebal di malam hari dan dini hari diprediksi berawan.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER