Jumat, 19 April, 2024

Sandiaga Targetkan Destinasi Wisata Segera Pulih

MONITOR, Jakarta – Salah satu target pemerintah di masa pandemi ini yakni memulihkan sektor destinasi wisata. Hal demikian diungkapkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, usai bertemu dengan Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa.

Sandi, demikian sapaan Sandiaga, melakukan koordinasi terkait perencanaan ke depan untuk merevitalisasi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

“Kita ingin destinasi-destinasi wisata yang selama pandemi ini terdampak bisa terpulihkan kembali, dari segi penciptaan lapangan kerja maupun jumlah jam kerjanya,” terang Sandiaga Uno, Kamis (4/2/2021).

Menurut Sandi, dengan upaya pemulihan ini, diharapkan daya beli dan konsumsi masyarakat akan meningkat.

- Advertisement -

“Dengan kepulihan ini, kita berharap daya beli dan konsumsi masyarakat dapat segera kembali meningkat,” tuturnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER