POLITIK

Mahfud MD Bantah Restui Moeldoko ‘Rebut’ Demokrat

MONITOR, Jakarta – Polemik kudeta partai Demokrat menggegerkan Istana. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD terusik sehingga memberikan klarifikasi.

Ia membantah tudingan telah memberikan restu kepada Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, untuk mengambil alih kepemimpinan partai Demokrat dari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Mahfud justru kaget mendengar rumor tersebut.

“Ada isu aneh, dikabarkan beberapa menteri, termasuk Menkopolhukam Mahfud MD, merestui Ka. KSP Moeldoko mengambil alih Partai Demokrat dari AHY melalui KLB. Wah, mengagetkan, yakinlah saya tak pernah berbicara itu dengan Pak Moeldoko maupun dengan orang lain,” ujar Mahfud MD dalam keterangannya, Selasa (2/2/2021).

“Terpikir saja tidak, apalagi merestui,” tandas Mahfud MD.

Eks Ketua Mahkamah Konstitusi ini mengingatkan, dalam era demokrasi yang sangat terbuka dan dikontrol oleh masyarakat seperti sekarang ini sangat sulit dipercaya kepemimpinan partai. Apalagi, kata dia, partai besar seperti Partai Demokrat dikudeta.

“Jabatan Menko tentu tak bisa digunakan dan pasti tidak laku untuk memberi restu,” tegas Mahfud MD.

Recent Posts

Kunjungi farm lele bioflok, Prof Rokhmin: inilah esensi green dan sircular economy

MONITOR, Bekasi – Ketua Umum Masyarakat Akuakultur Indonesia (MAI) Prof. Rokhmin Dahuri saat mengunjungi Eazy Farm…

45 menit yang lalu

Indonesia Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian dengan Iran

MONITOR, Jakarta - Indonesia melalui Kementerian Pertanian (Kementan) bersama Iran sepakat membangun kerjasama penguatan kerjasama…

1 jam yang lalu

Komisi IV DPR RI dan Kementan Dukung Labuan Bajo jadi “HUB” Pangan di Pulau Flores

MONITOR, Labuan Bajo - Komisi IV DPR RI dan Kementerian Pertanian RI mendukung destinasi wisata…

2 jam yang lalu

Mitra Kemenag, KBIHU Diminta Komitmen Dukung Kebijakan Haji Ramah Lansia

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Hilman Latief mengatakan bahwa Kelompok…

2 jam yang lalu

Yandri Susanto: Pemilu Telah Usai, Mari Bersatu Kembali

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua MPR RI H Yandri Susanto S.Pt mengajak seluruh masyarakat Indonesia…

7 jam yang lalu

Pelatih Indra Sjafri Panggil 37 Pemain untuk Ikuti TC Tim U-20 di Jakarta

MONITOR, Jakarta - Tim U-20 Indonesia kembali menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta mulai Minggu…

13 jam yang lalu