Ilustrasi Covid-19
MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mencatat jumlah pasien terkonfirmasi (positif) terinfeksi virus Corona atau Covid-19 pada Sabtu 16 Januari 2021 telah mencapai 21.453 kasus.
Sementara pasien yang meninggal tercatat sebanyak 495 kasus, atau terjadi penambahan sebanyak 10 kasus dibandingkan hari sebelumnya.
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok merilis, per Sabtu ini kembali terjadi lonjakan pasien positif sebanyak 370 kasus, sehingga totalnya menjadi 21.453 kasus. Sedangkan, jumlah pasien yang sembuh bertambah 221, menjadi 16.756 orang.
Adapun jumlah kasus konfirmasi aktif di Kota Depok hingga (16/01/2021) ini, adalah sebanyak 4.202 orang, atau meningkat sebanyak 139 kasus.
Kemudian, hingga tanggal yang sama, warga Depok yang berstatus kontak erat aktif berjumlah 2.840 orang, atau mengalami peningkatan sebanyak 145 kasus.
Sedangkan, untuk kategori kasus suspek aktif saat ini berjumlah 886 orang. Juga terjadi peningkatan sebanyak 83 kasus dibandingkan sehari sebelumnya.
MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…
MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…
MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan dukacita atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Pemimpin Umat Katolik…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin menegaskan bahwa Tentara Nasional Indonesia…