Sabtu, 27 April, 2024

Usai Divaksin, Jokowi Perintahkan Vaksinasi Massal di Penjuru Tanah Air

MONITOR, Jakarta – Usai disuntik vaksin Covid-19 Sinovac, Presiden Joko Widodo memerintahkan seluruh kepala daerah untuk menggelar vaksinasi Covid-19 di daerahnya masing-masing. Vaksinasi massal akan dilanjutkan mulai hari Kamis, 14 Januari 2021.

“Saya telah memerintahkan agar vaksinasi Covid-19 segera mulai dilaksanakan di seluruh Tanah Air,” kata Jokowi.

Jokowi menyatakan, dirinya sangat lega sudah melaksanakan vaksinasi perdana dan disaksikan rakyat Indonesia.

Vaksin tersebut baru disuntikkan setelah BPOM mengeluarkan izin penggunaan darurat. Hasil evaluasi BPOM menunjukkan, Sinovac memiliki efikasi sebesar 65,3 persen, lebih tinggi dari standar WHO yaitu 50 persen.

- Advertisement -

Sebelumnya, Majelis Ulama Indonesia juga telah menyatakan, vaksin Sinovac halal untuk digunakan.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER