JATENG-YOGYAKARTA

Quick Count: Gibran-Teguh Memenangkan Pilkada Solo 2020

MONITOR, Solo – Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo Nomor Urut 1, Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa, memenangkan Pilkada Solo 2020 menurut hitung cepat atau quick count dari dua lembaga survei.

Sebanyak dua lembaga survei yang melakukan quick count hasil Pilkada Solo 2020 tersebut sudah menerima 100 persen data dari lapangan.

Hasilnya, paslon Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa unggul telak atas lawannya, Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo).

Charta Politika menyebutkan, Gibran-Teguh meraih 87,15 persen suara, sedangkan Bagyo-Supardjo hanya 12,85 persen suara.

Hasil serupa juga ditunjukkan hasil quick count dari Voxpol Center. Lembaga survei ini menyatakan, Gibran-Teguh mendapatkan 86,65 persen suara, sedangkan Bagyo-Supardjo hanya mendapatkan 13,34 persen suara.

Sekadar informasi, Gibran-Teguh diusung PDI Perjuangan, PAN, Partai Golkar, Gerindra dan PSI.

Adapun Bagyo-Supardjo maju lewat jalur perseorangan atau independen. Mereka hanya didukung organisasi kemasyarakatan Tikus Pithi Hanata Baris.

Recent Posts

Prabowo: Peran Pimpinan Perguruan Tinggi Sangat Dinantikan Rakyat

MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menggelar Taklimat Presiden Republik Indonesia dengan Pimpinan Perguruan Tinggi…

56 menit yang lalu

Kemenhaj Panggil Travel Umrah yang Tak Penuhi Hak Jemaah

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Pengendalian Haji dan Umrah, Harun Al Rasyid, melakukan pemanggilan terhadap…

3 jam yang lalu

DPR: Urus Sertipikat Tanah Mandiri Lebih Murah dan Tanpa Calo!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi mendorong masyarakat…

5 jam yang lalu

Isra Mikraj di Istiqlal, Menag dan Menteri LH Serukan Pesan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menghadirkan nuansa berbeda dalam Peringatan Isra Mikraj 1447…

6 jam yang lalu

Kunjungi NTB, Menhaj: Loyalitas Kita Hanya untuk Negara dan Jemaah

MONITOR, NTB - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, melakukan kunjungan supervisi…

9 jam yang lalu

Isra Mi’raj Momentum Memperkuat Iman dan Amal Sosial

MONITOR - Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah menjadi ruang refleksi penting bagi…

10 jam yang lalu