BERITA

Dinilai Pro Rakyat, Program Pradi-Afifah Paling Ditunggu Masyarakat Depok

MONITOR, Depok – Program berobat gratis, pembangunan sekolah negeri dan pembangunan RW dari pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna-Afifah Alia, jadi program yang paling ditunggu masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Relawan Sohib Bang Pradi, Purnomo, saat ditemui di wilayah Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Beji, Sabtu (28/11).

“Program berobat gratis dengan KTP, pembangunan sekolah negeri, seperti SMP, SMA dan Madrasah memang jadi kebutuhan masyarakat. Ini jadi program yang langsung mendapat perhatian masyarakat karena memang pro rakyat,” kata Purnomo saat menggelar silahturahmi dengan warga RW 01, Tanah Baru Depok.

“Setiap kami keliling, program ini paling banyak dibicarakan. Termasuk program pembangunan RW dengan anggaran Rp.500 juta per RW,” sambungnya.

Anggota DPRD Depok dari Fraksi PAN menambahkan, program-program yang digagas pasangan Pradi-Afifah lebih berkeadilan dan merata ketimbang program pembangunan per kelurahan.

Menurutnya, ketimpangan program sebelumnya yang diplot di kelurahan menjadi dasar pemikiran untuk memberikan otoritas pembangunan langsung kepada RW.

“Sebab setiap kelurahan memiliki jumlah RW yang berbeda-beda. Jadi jika setiap kelurahan mendapat porsi sama, tidak ada keadilan dan pemerataan,” kata Nurhasan.

“Selama ini banyak RW yang berkeluh kesah ketika mereka usulkan program pembangunan mereka di Musrenbang di kelurahan banyak yang tidak terealisasi. Hanya mengajukan program saja, tapi realisasinya tidak ada,” tambahnya.

Lebih jauh, Nurhasan mengatakan mekanisme dari anggaran pembangunan Rp.500 juta per RW, nantinya tidak langsung diberikan begitu saja. RW harus aktif mengajukan program pembangunan di lingkungannya.

“RW harus proaktif mengajukan program. Jadi kalau RW nya tidak aktif ya tidak akan dikasih,” pungkasnya.

Recent Posts

Daftarkan Penjaringan Cabup, Pendukung Chepy Aprianto Mengaku Ditolak NasDem Subang

MONITOR, Subang - Forum Pengurus Liga Mahasiswa Nasdem Selasa 30 April 2024 mendatangi Kantor DPD…

7 menit yang lalu

DPR: Distribusi Pupuk Subsidi Masih Terkendala dan Petani Mengeluh

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Suhardi Duka, menilai manajemen distribusi pupuk subsidi…

20 menit yang lalu

Local Hero Pertamina Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan…

1 jam yang lalu

Dukung Perjuangan Timnas Indonesia U-23 Tembus Olimpiade 2024 Paris, Ribuan Suporter Padati Kemenpora

MONITOR, Jakarta - Ribuan suporter setia Timnas U-23 Indonesia terlihat begitu antusias mendukung perjuangan Rizky…

1 jam yang lalu

Eny Retno Yaqut Ajak DWP Kemenag Tingkatkan Kualitas Kesehatan Wanita

MONITOR, Jakarta - Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Eny Retno Yaqut mengajak anggotanya…

2 jam yang lalu

Panglima TNI Pimpin Upacara Peringatan HUT Kopassus Ke-72

MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., memimpin upacara peringatan Hari…

4 jam yang lalu