PERISTIWA

Dua Korban Hanyut Banjir Bandang di Sukabumi Ditemukan Meninggal

MONITOR, Jakarta – Banjir bandang akibat meluapnya Sungai Citarik-Cipeuncit di Kecamatan Cicurug, Sukabumi, Jawa Barat pada Senin malam (21/9/2020) memakan dua korban jiwa yang dilaporkan hanyut terbawa arus. Keduanya ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa pada hari ini, Selasa (22/9/2020)

Korban pertama atas nama Jeje (58), ditemukan di daerah Tenjo Jaya Lewuliar dalam keadaan meninggal dunia. Kemudian korban kedua atas nama Hasyim (70) ditemukan di daerang Parung Kuda dalam keadaan meninggal dunia.

Sedangkan korban ketiga atas nama Anang (25) yang dilaporkan hilang terseret arus masih dalam pencarian tim gabungan.

“Hingga pagi ini unsur tim SAR gabungan sudah menemukan dua orang meninggal yang hanyut oleh bencana banjir bandang yang terjadi di Sukabumi kemarin,” ujar Kepala Kantor SAR Jakarta Hendra Sudirman dalam keterangan tertulis, Selasa (22/9).

“Tim rescue dari Pos SAR Sukabumi, langsung bergabung dengan tim yang berada di lokasi untuk melakukan pencarian terhadap korban,” tambahnya.

Recent Posts

Holding RS BUMN IHC Kerahkan Tim Medis Layani Kegiatan World Water Forum di Bali

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina Bina Medika – Indonesia Healthcare Corporation (IHC), Holding Rumah Sakit (RS)…

7 jam yang lalu

CPNS 2024, Kemenag Siapkan 1.378 Formasi Khusus IKN

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 1.378 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024…

9 jam yang lalu

PHE Tandatangani Kerja Sama Carbon Capture dengan ExxonMobil

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina Hulu Energi (PHE) selaku Subholding Upstream Pertamina terus menjajaki beragam peluang…

10 jam yang lalu

Kemenag Ingatkan Batas Akhir Visa Umrah 23 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama kembali mengingatkan bahwa visa umrah musim ini (1445 H) hanya…

11 jam yang lalu

Kemenperin Pacu Kualitas SDM Industri Kerajinan dan Batik

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mendorong pengembangan industri kerajinan dan batik nasional agar semakin…

17 jam yang lalu

Mesin Pesawat Jemaah Haji UPG-05 Rusak, Kemenag Minta Garuda Indonesia Profesional

MONITOR, Jakarta - Pesawat Garuda Indonesia yang menerbangkan jemaah haji kelompok terbang (kloter) lima Embarkasi…

19 jam yang lalu