BERITA

PSBM Diterapkan, Kasus Positif Covid-19 di Depok Masih Melejit

MONITOR, Depok – Penyebaran virus Corona atau Covid-19 di Kota Depok masih terus mengalami peningkatan disaat tengah Pemberlakuan Pembatasan Sosial Bersakala Mikro (PSBM).

Bahkan memasuki hari ke-4 pemberlakuan PSBM, Kota Depok masih mencatat penambahan kasus konfirmasi (positif) Covid-19 sebanyak 91, sehingga totalnya menjadi 3.198 kasus.

“Hari ini, kasus konfirmasi kembali bertambah sebanyak 91, sehingga totalnya menjadi 3.198 kasus,” tulis data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) Kota Depok seperti dikutip MONITOR, Jumat (18/9) kemarin.

Namun demikian, jumlah pasien terkonfirmasi yang dinyatakan sembuh di Kota Depok dalam 24 jam terakhir juga mengalami penambahan sebanyak 60 kasus, sehingga totalnya saat ini menjadi 2.193 orang.

Sementara itu, untuk jumlah pasien positif yang meninggal di Kota Depok juga mengalami penambahan yakni sebanyak 2 kasus, sehingga totalnya saat ini menjadi 112 kasus.

Dengan demikian, hingga Jumat (18/09/2020) kemarin jumlah kasus konfirmasi aktif di Kota Depok adalah sebanyak 893, atau bertambah sebanyak 29 kasus.

Kemudian, hingga tanggal yang sama, warga Depok yang berstatus kontak erat aktif berjumlah sebanyak 1.061 orang, atau bertambah sebanyak 335 kasus dari hari sebelumnya.

Sedangkan, untuk kasus suspek aktif atau probable berjumlah 316 kasus, atau meningkat sebanyak 34 kasus sehari sebelumnya.

Recent Posts

Gandeng KemenPPPA, Menteri Maman Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…

2 jam yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Ketua BKSAP DPR: Kita Kehilangan Pejuang Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…

4 jam yang lalu

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

9 jam yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

11 jam yang lalu

Panen Ketahanan, Sinergi TNI-IPB Untuk Indonesia Berdaulat Pangan

MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…

11 jam yang lalu

Berduka Paus Fransiskus Wafat, Puan: Semoga Warisan Semangat Perdamainya Selalu Hidup di Hati Umat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan dukacita atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja…

12 jam yang lalu