PERBANKAN

Jakarta kembali PSBB, BI Pastikan Pelayanan Keuangan dan Pembayaran Tetap Beroperasi

MONITOR, Jakarta – Merujuk pada peraturan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang telah mengumumkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Ibu Kota dimulai hari ini, Senin (14/9/2020) Bank Indonesia (BI) senantiasa mendukung langkah-langkah maupun kebijakan yang dilakukan Pemerintah Pusat maupun daerah dalam menanggulangi COVID-19.

Menindaklanjuti hal itu, BI sebagai salah satu sektor yang dikecualikan, memastikan akan tetap beroperasi selama aturan tersebut berjalan.

Kepala Departemen Komunikasi BI, Onny Widjanarko, mengatakan jadwal operasional BI mengalami penyesuaian. Adapun jadwal yang akan berlaku yakni mulai pukul 8.00 hingga 16 WIB.

“Jadwal operasional layanan sistem pembayaran dan pengelolaan uang Rupiah tetap berjalan,” jelas Onny melalui keterangan tertulis, Minggu (13/9).

Onny menjelaskan, beberapa layanan yang tetap beroperasi ini yakni Sistem Bank Indonesia Real Time Gross Settlement (BI-RTGS), Bank Indonesia Scripless Securities Settlement System (BI-SSSS), Bank Indonesia Electronic Trading Platform (BI-ETP), Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI), Layanan Operasional Kas, Transaksi Operasi Moneter Rupiah dan Valas, serta layanan transaksi keuangan Pemerintah.

BI juga akan terus memperkuat koordinasi dengan OJK dalam fungsi mengoptimalkan kinerja sektor keuangan selama pembatasan berlangsung.

Selain itu, BI menerapkan aturan WFH, di mana yang diperkenankan masuk kantor hanya 25 persen karyawan. Hal ini sejalan dengan kebijakan Anies terkait perkantoran.

“Bagi pegawai BI dan mitra kerja, menerapkan mekanisme bekerja dari rumah (work from home), dan bekerja dari beberapa lokasi yang tersebar (split operation,” pungkasnya.

Recent Posts

Live Streaming Ipswich Town vs Manchester United, Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…

7 jam yang lalu

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

10 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

12 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

14 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

15 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

15 jam yang lalu