POLITIK

Soal Dokter Gugur, Tokoh JIL Ulil Abshar Lebih Percaya Data IDI

MONITOR, Jakarta – Tokoh Jaringan Islam Liberal (JIL), Ulil Abshar Abdalla turut mengomentari ihwal data dokter yang meninggal dunia akibat Covid-19. Dimana, sebelumnya Ikatan Dokter Indonesia (IDI) menyatakan ada sebanyak 100 orang dokter gugur. Sedangkan data Kementerian Kesehatan menunjukkan hanya 30 korban.

Terkait data ini, Ulil menyatakan lebih percaya data yang disajikan IDI ketimbang Kemenkes.

Tokoh Nahdlatul Ulama ini bahkan mengaku dirinya kurang percaya pada performa kinerja Menteri Kesehatan, yang di awal pandemi, sikapnya dinilai bermasalah.

“Masa kita mau percaya pada Kemenkes yang dipimpin oleh seorang menteri yang sejak awal, sikapnya sangat bermasalah? Saya lebih percaya IDI,” tegas Ulil Abshar Abdalla.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Fadli Zon juga menuturkan data yang ditampilkan IDI ke ruang publik lebih dapat dipercaya ketimbang data Kementerian Kesehatan. Fadli juga meminta Menkes untuk mengklarifikasi simpang siur data tersebut.

Recent Posts

DPR Dorong Pemerintah Pusat dan Pemda Kolaborasi Tangani Banjir Jakarta, Jangan Gali Lubang Tutup Lubang

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI, Mardani Ali Sera memberi perhatian serius terhadap…

6 jam yang lalu

Soroti Bencana Alam di Sejumlah Wilayah, Puan Minta Pemerintah Mitigasi dan Sigap Tangani Korban

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti berbagai bencana alam yang terjadi di…

8 jam yang lalu

Saksi Anak Diduga Diintimidasi di Peradilan Kasus Oknum Polisi Tembak Siswa, DPR: Sejak Awal Sarat Kejanggalan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah mendesak seluruh pihak turut mengawasi proses…

10 jam yang lalu

Bupati Bondowoso Buka Festival Muharram 1447 H dan Luncurkan ‘Bondowoso Berkah’

MONITOR, Bondowoso - Bupati Bondowoso KH Abdul Wahid Hamid meluncurkan “Bondowoso Berkah”, sebuah komitmen dan…

10 jam yang lalu

DPR Bentuk Tim Supervisi, Puan: Penulisan Ulang Sejarah Harus Dilaksanakan Sejelas-jelasnya

MONITOR, Jakarta - DPR RI membentuk tim untuk melakukan supervisi terhadap penulisan ulang sejarah yang…

11 jam yang lalu

Menteri PU Pastikan 63 Lokasi Sekolah Rakyat Tahap IA Siap untuk Tahun Ajaran Baru 14 Juli 2025

MONITOR, Bekasi - Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo memastikan dukungan sarana dan prasarana Sekolah Rakyat…

12 jam yang lalu