PERISTIWA

Ruko di Komplek Apartemen Saladin Depok Terbakar

MONITOR, Depok – Sebuah ruko di Komplek Apartemen Saladin Square, Pancoran Mas, Kota Depok, terbakar pada Kamis (10/09/2020) siang.

Kabid PB Dinas Damkar Kota Depok, Denny Romulo Hutauruk mengatakan, kebakaran ruko tersebut terjadi sekira pukul 13.30 WIB.

“Informasi yang didapat, sementara penyebabnya adalah puntung rokok yang dibuang sembarangan,” kata Denny Romulo saat dikonfirmasi MONITOR, Kamis (10/09).

Denny menjelaskan, akibat peristiwa itu hampir sebagian barang-barang di dalam ruko tersebut tidak dapat diselamatkan dan hangus terbakar.

Denny menambahkan, sebanyak 2 unit mobil Damkar dan 15 personel dikerahkan dalam peristiwa tersebut.

Namun demikian, Denny menyebut, pihaknya belum dapat merinci kerugian yang dialami oleh pemilik ruko

“Api dapat kita padamkan sekitar pukul 14.09, tidak ada korban jiwa. Untuk kerugian masih dikalkulasi,” pungkasnya.

Recent Posts

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

7 menit yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

2 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

2 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Bela Palestina, Puan Desak Israel Hentikan Serangan di Gaza

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri rapat kelompok parlemen yang mendukung Palestina…

2 jam yang lalu

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

6 jam yang lalu

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

12 jam yang lalu