Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Demokrat (dok: warta sidik)
MONITOR, Jakarta – Politikus Demokrat Hinca Panjaitan sedikit lega karena Djoko Tjandra, buronan kasus hak tagih Bank Bali selama 11 tahun akhirnya ditangkap tadi malam, Kamis (30/7) di Malaysia.
“Bertahun-tahun udara segar ia hirup dan malam ini (Kamis) sang Joker sudah dibekuk,” kata Hinca tadi malam.
Melihat penangkapan ini, Hinca lantas pun menduga-duga akankah peristiwa ini menjadi babak akhir bagi kasus tersebut.
“Apakah ini babak akhir atau mungkin akan ada kartu yang terbuka lagi?” tanya eks Sekjen DPP Demokrat.
Diketahui, aksi penangkapan itu terjadi di Malaysia dan dipulangkan ke Tanah Air pukul 22.50 WIB melalui Bandara Halim Perdana Kusuma. Kini, Djoko Tjandra telah berada di tahanan Mabes Polri, Jakarta.
Penangkapan sang buron ini dipimpin langsung oleh Kabareskrim Komjen Listyo Sigit, dengan membentuk tim khusus yang secara intensif mencari Djoko Tjandra, hingga mendapatkan informasi berada di Malaysia.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) meluncurkan Gerakan Sadar (Gas) Pencatatan Nikah dalam rangkaian kegiatan…
MONITOR, Jakarta - Dalam suatu operasi terukur yang dilakukan pada Sabtu dini hari, 5 Juli…
MONITOR, Bandung - Badan Usaha Milik Ansor (BUMA) mulai bergeliat dengan membuka usaha konveksi di…
MONITOR, Makassar - Balai Besar Veteriner (BBVet) Maros memperketat standar pelayanan publik melalui sistem digital…
MONITOR, Jakarta - Penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025 mencatat sejarah baru dengan hadirnya tiga kebijakan…
MONITOR, Jakarta - Aula PCNU Kabupaten Cirebon penuh sesak oleh semangat muda, ratusan pelajar Nahdlatul…