Sumber: Antara Foto/M Risyal Hidayat
MONITOR, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berencana mengusulkan dan mengganti jadwal mudik pada hari libur nasional setelah Hari Raya Idul Fitri.
Hal itu diusulkan Jokowi untuk menenangkan masyarakat yang berpotensi tak bisa mudik di tengah wabah Covid-19.
“Untuk mudik ini dalam rangka menenangkan masyarakat, mungkin alternatif mengganti hari libur nasional di lain hari untuk hari raya, ini mungkin bisa dibicarakan,” ujar Presiden Joko Widodo saat membuka rapat terbatas soal Antisipasi Mudik Lebaran melalui siaran langsung di akun YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (2/4).
“Memberikan fasilitas arus mudik bagi masyarakat pada hari pengganti tersebut,” imbuhnya.
Di hari libur pengganti itu, kata dia, pihaknya juga menggratiskan fasilitas tempat-tempat wisata.
“Kemudian bisa juga di kemudian hari menggratiskan tempat-tempat wisata yang dimiliki daerah,” katanya.
Jokowi berharap alternatif pengganti hari libur lebaran itu membuat masyarakat lebih tenang.
Sebelumnya, sejumlah pakar memprediksi pandemi Corona tak tuntas dalam waktu dekat.
Pusat Pemodelan Matematika dan Simulasi (P2MS) Institut Teknologi Bandung (ITB), misalnya, memprediksi Covid-19 akan berakhir di Indonesia pada akhir Mei hingga awal Juni 2020. Artinya, epidemi Covid-19 itu belum berakhir saat memasuki mudik Lebaran 2020.
MONITOR, Jakarta - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Surakarta kembali meraih Medali Emas pada Festival…
MONITOR, Jakarta - Pemerintah resmi memperbolehkan pelaksanaan umrah mandiri. Kebijakan tersebut tertuang dalam Undang-Undang Nomor…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memacu pengembangan industri kreatif sebagai salah satu pilar…
MONITOR, Bogor - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi’i mengatakan bahwa Islam adalah agama…
MONITOR, Bogor - Kementerian Agama Republik Indonesia resmi mengumumkan para pemenang Madrasah Robotics Competition (MRC)…
MONITOR, Jakarta - Sejalan dengan program internasionalisasi, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terus memperluas jejaring kerja…