Wali Kota Depok, Mohammad Idris. (Foto: Boy Rivalino/ Monitor.co.id)
MONITOR, Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris akan mendonasikan gajinya selama tiga bulan ini khusus untuk penanganan pandemi Coronavirus atau Covid-19. Inisiatif tersebut dilakukannya sebagai salah satu bentuk keseriusan dalam menangani vitlrus Corona (Covid-19).
“Serta bentuk perhatian kepada tenaga medis yang sudah berjuang melawan Corona,” kata Mohammad Idris di Balai Kota Depok, baru-baru ini.
Dikatakannya, kepedulian tersebut merupakan upaya membahagiakan sesama. Berkat inisiatifnya ini, sejumlah Perangkat Daerah serta Camat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok juga turut menyisihkan sebagian gajinya untuk penanganan Covid-19 di Kota Depok.
“Selanjutnya akan diikuti semua Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkot Depok secara sukarela,” katanya.
MONITOR, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pendidik PAUD Al-Qur’an (DPP IPPAQI) menggelar 1.000 Khataman…
MONITOR, Banten - Indonesia membuka tahun pariwisata 2026 dengan penuh optimisme. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menyambut…
MONIOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga tercatat sebagai kampus Perguruan Tinggi Keagamaan…
MONITOR, Cirebon - Suasana Bukit Salawe, Desa Kertawangun, Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon pada Kamis (1/1/2026)…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah RI secara resmi mengumumkan pembukaan masa pelunasan Biaya…
MONITOR, Jakarta - Ketua Umum Aliansi Rakyat Mahasiswa Anak Daerah (ARMADA), Aris Tama, menyoroti fenomena…