BERITA

Ma’ruf Amin: Arus Balik WNI di Luar Negeri Perlu Diperketat

MONITOR, Jakarta – Ditengah pandemi Covid-19, Wakil Presiden Ma’ruf Amin menilai banyak warga negara Indonesia (WNI) yang kembali ke Tanah Air. Melihat kondisi ini, ia menyatakan fenomena ini perlu diperketat.

Ma’ruf mengatakan, arus mobilitas yang tinggi antarnegara ini berpotensi membawa kasus impor, sehingga harus dikendalikan.

“Pengendalian arus mobilitas antarnegara yang berpotensi membawa kasus impor harus dikendalikan. Seperti arus kembalinya warga negara Indonesia, dari berbagai negara seperti Malaysia perlu diperketat,” ujar Ma’ruf Amin, Rabu (1/4).

Apabila terjadi kondisi pemulangan WNI dari luar negeri, Ma’ruf menegaskan masing-masing Kedutaan Besar Republik Indonesia di Luar Negeri telah menyiapkan tahapan-tahapan penanggulangan sejak di sana.

“Dimulai dari transportasi pengantaran di pintu masuk bahkan juga sampai menghantarkan ke kampungnya,” terangnya.

Sementara itu, apabila terdapat indikasi, mereka patut memperoleh pengobatan, maka pemerintah telah menyiapkan kemungkinan untuk menampung dan mengisolasi mereka di tempat yang sudah disediakan sesuai dengan protokol penanganan Covid-19.

Recent Posts

Adik Jadi Tersangka KPK, Ketum PBNU Pastikan Tak Intervensi Kasus Haji

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan Eks Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil…

9 jam yang lalu

Gus Yaqut Tersangka Kasus Kuota Haji, Kuasa Hukum: Kami Hormati Proses Hukum di KPK

MONITOR, Jakarta - Penasihat hukum mantan Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut), angkat…

9 jam yang lalu

Tiba di Gaza, EMT MER-C ke-12 Langsung Kunjungi Klinik GWB

MONITOR, Gaza – Sudah tiba di Jalur Gaza, dua relawan Emergency Medical Team (EMT) MER-C…

10 jam yang lalu

KPK Ingatkan Kemenkum, Zona Integritas Jangan Hanya Formalitas

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pembangunan Zona Integritas bukan sekadar pemenuhan syarat…

10 jam yang lalu

Sembuhkan Luka Batin, Penyuluh Agama Gelar Trauma Healing di Bireuen

MONITOR, Jakarta - Tawa anak-anak terdengar di sudut Kecamatan Kuta Blang, Kabupaten Bireuen. Di tengah…

12 jam yang lalu

Prabowo Minta Pelayanan Haji 2026 Dilakukan Transparan dan Akuntabel

MONITOR, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Haji (Kemenhaj) berkomitmen untuk mengoptimalkan pelayanan dan meningkatkan akuntabilitas…

13 jam yang lalu