MEGAPOLITAN

Tangani Covid-19, Dinkes Depok Akui Kesulitan Penuhi APD

MONITOR, Depok – Dinas Kesehatan Kota Depok mencari suplai Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga kesehatan yang menangani pandemi virus Corona.

Kebutuhan harian APD di RSUD Kota Depok sekitar 25 unit, jika pandemi ini berlangsung sebulan maka diperkirakan harus disiapkan 750 unit APD. Jumlah itu belum termasuk kebutuhan untuk puskemas di tiap kelurahan.

“Kami sudah order 1000 unit pertama, sudah kontak semua suplaer tapi belum dapat juga karena barangnya memang lagi susah. Uang tanggap bencana sudah turun kok,” kata Kepala Dinkes Kota Depok, Novarita, kepada Monitor.co.id, Sabtu (28/3/2020).

Jumat malam Dinkes telah menerima jatah APD penanganan Covid-19 dari Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna sebanyak 50 unit.

“Pagi tadi sudah disalurkan ke RSUD 25 unit dan sisanya jadi stok di Dinkes, untuk disalurkan kepada yang darurat membutuhkan,” jelas Novarita.

Sementara itu, Pradi, Ketua DPD Gerindra Kota Depok berinisiatif menelpon Menteri Kesehatan Dr. Terawan menanyakan jatah Masker dan APD untuk penanganan Corona di Depok.

Dalam koordinasi itu, Pradi memutuskan datang sendiri menjemput barang-barang langka itu untuk segera dibagikan kepada tenaga kesehatan di Depok.

Inisiatif Pradi datang dan mengambil sendiri jatah masker dan APD Kota Depok, patut diacungi jempol. Ini untuk memutus jalur birokrasi yang panjang, karena jatah APD itu biasanya harus melalui ke provinsi kemudian baru ke tingkat kota dan kabupaten.

Novarita berharap pandemi Corona ini tak berlarut-larut, sebab dengan kelangkaan APD para tenaga medis yang berhadapan dengan Corona makin terancam.

“Kami masih mencari APD, tolong kalau masyarakat mau membantu kami diberikan APD dan langsung akan kami bagi ke tenaga kesehatan,” ujar Novarita.

Recent Posts

DPR Dukung Satgas Pemberantasan Judi Online Libatkan Kementerian dan Lembaga

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI mengapresiasi rencana Presiden Jokowi yang akan membentuk Satuan…

2 jam yang lalu

Sinergi dengan USAID, Pertamina Tingkatkan Komitmen Keberlanjutan

MONITOR, Jakarta - Pertamina dan United States Agency for International Development (USAID), melalui program Sustainable Energy for…

2 jam yang lalu

Kemenag: 195.917 Visa Jemaah Haji Indonesia Sudah Terbit

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama terus melalukan percepatan penerbitan visa jemaah haji Indonesia. Hingga hari…

4 jam yang lalu

Sosialisasi Empat Pilar, Yandri Susanto: Pendidikan Kunci Kemakmuran Bangsa

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto menyampaikan pentingnya pendidikan untuk kemajuan dan…

4 jam yang lalu

Piala Asia U-23 2024, Ketum PSSI: Bangga dengan Perjuangan Garuda Muda

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengapresiasi perjuangan tim U-23 Indonesia meski kalah…

5 jam yang lalu

Danpuspom TNI Buka Rakornis Pom TNI – Propam Polri Tahun 2024

MONITOR, Jakarta - Danpuspom TNI Mayor Jenderal TNI Yusri Nuryanto membuka Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis)…

6 jam yang lalu