BERITA

Ditengah Darurat Corona, Pemkot Depok Jamin Insentif Guru Honorer Tetap Dibayarkan

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok telah mempersiapkan sejumlah langkah guna mengantisipasi dampak dari perpanjangan masa belajar di rumah untuk seluruh sekolah di Kota Depok hingga 11 April mendatang. Terutama, mengenai pembayaran insentif guru honorer. 

“Insentif guru honorer yang ada di sekolah negeri, baik SD maupun SMP akan tetap dibayarkan. Begitu pula dengan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), tetap berjalan seperti biasa,” kata Wali Kota Depok, Mohammad Idris, Kamis (26/3).

Idris menjelaskan, sebelumnya, pihaknya telah memutuskan untuk memperpanjang masa belajar di rumah mulai dari tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).

Kebijakan tesebut tertuang dalam Surat Edaran Wali Kota Depok Nomor 420/142-Huk/Disdik tentang Perpanjangan Masa Belajar di Rumah Bagi Peserta Didik PAUD/TK/RA, SD/MI/, SMP/MTs, SMA/SMK/MA dan Lembaga Pendidikan Non Formal dalam Upaya Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di Kota Depok. 

“Sistem pembelajaran dilakukan secara online dan offline, yang sudah diatur mekanismenya oleh Dinas Pendidikan dan saat ini sudah berjalan dengan baik,” jelasnya. 

Lebih lanjut dirinya mengungkapkan, pihaknya juga telah melalukan pembahasan tentang mekanisme pengaturan semua pajak daerah. Terlebih, saat ini telah dikeluarkan imbauan penutupan tempat hiburan guna mencegah penyebaran Covid-19. 

“Seiring dengan himbauan penutupan tempat hiburan, maka pengaturan semua pajak daerah sedang dibahas mekanismenya oleh Badan Keuangan Daerah (BKD),” ujarnya.

Recent Posts

Mulyanto Tantang Menkeu Purbaya Tindak Tegas Mafia Baja dan Tekstil

MONITOR, Jakarta - Ketua Majelis Pertimbangan Pusat PKS, Mulyanto, mendesak Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa…

36 menit yang lalu

Menag Lantik 13.224 PPPK, Termuda Usia 20 Tahunan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar hari ini melantik 13.224 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian…

51 menit yang lalu

11 Warga Dibui Karena Pertahankan Tanah Leluhur, DPR: Jangan Kriminalisasi Pejuang Hak Adat!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi XIII DPR RI, Andreas Hugo Pareira menyatakan keprihatinan mendalam…

2 jam yang lalu

12 Pemikir Dunia Bertemu di AICIS+ 2025, Bahas Ekoteologi dan Masa Depan Teknologi

MONITOR, Jakarta - Dunia akademik bersiap menyambut pertemuan pemikir kelas dunia dalam AICIS+ 2025 yang…

3 jam yang lalu

Kemenag Dorong Takmir Fungsikan Masjid sebagai Wadah Jaminan Sosial

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) mendorong para takmir agar memperluas fungsi masjid menjadi wadah…

3 jam yang lalu

Mahasiswa UNIDA Gontor Sukses Wujudkan Wisata Lebah Digital Pertama di Indonesia

MONITOR, Ponorogo - Sebuah gagasan sederhana di tangan mahasiswa berubah menjadi karya besar yang menginspirasi.…

4 jam yang lalu